HOME OLAHRAGA KOTA PADANG PANJANG
- Selasa, 11 Februari 2025
PSPP Akan Hadapi Josal FC Di Kick Off Liga 4 Sumbar Digelar 12 Februari 2025

PSPP Akan Hadapi Josal FC di Kick Off Liga 4 Sumbar Digelar 12 Februari 2025
Pd.Panjang (Minangsatu) - Laga perdana putaran Liga 4 Asprov PSSI Sumbar 12 Februari nanti, PSPP Kota Padang Panjang akan hadapi Josal FC Piaman. Partai awal ini akan digelar di Stadion Utama Sumbar, Lubuk Alung
Di group ini, terdapat enam tim akan berlaga. Yakni, PSPP, Josal FC Piaman, Gumarang FKNB, GMR FC, Batang Anai FC, dan Ricefield Town Solok.
Nanti, setiap tim akan saling berhadapan dua kali. Dua tim dengan poin tertinggi, akan melaju ke final home away untuk menentukan juara. Tim berhasil menjadi juara Liga 4 Sumbar, nanti akan peroleh tiket promosi ke Liga 3 Nasional.
Menuju putaran Liga yang telah diambang pintu, PSPP Padang Panjang dibawah komando sang pelatih kepala, Suprianto, makin intensifkan latihan. Karena, skuad PSPP bertekad tampilkan permainan maksimal dikompetisi ini untuk meraih prestasi gemilang.
Saya berharap, skuad PSPP mampu menampilkan permainan terbaik mereka dengan mengedepankan semangat fair play dilapangan. Jaga kekompakan tim, dan tunjukkan prestasi terbaik. Kompetisi ini juga merupakan kesempatan bagi semua pemain untuk perlihatkan kemampuan, untuk menuju kancah sepakbola nasional, tutur, Riko, 37, salah seorang warga, Selasa,11/2/2025. A
Editor : melatisan
Tag :#Latihan #PSPP Padang Panjang
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KALAHKAN BATANG ANAI FC, PSPP MELAJU KE FINAL LIGA 4 HADAPI JOSAL FC
-
BERMAIN IMBANG 1-1 LAWAN RICEFIELD TOWN, PSPP PADANG PANJANG FOKUS KE FINAL
-
PSPP SIAP MELAJU KE PUTARAN FINAL USAI TAKLUKAN GMR FC DENGAN SKOR 2-0
-
ATLET TAEKWONDO PADANG PANJANG SABET 25 MEDALI KEJURNAS TI CHAMPIONSHIP 2025
-
SKUAD PSPP KEMBALI RAIH POIN ATAS GUMARANG FKNB DENGAN SKOR 2-1 (0-0)
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL
-
BEBERAPA MITOS YANG DIPERCAYAI MASYARAKAT MINANGKABAU SEBELUM MENINGGALNYA KERABAT/ORANG TERDEKAT
-
SIKAP TOLERANSI DAN RASA TOLONG MENOLONG DI BULAN SUCI YANG PENUH BERKAH