HOME PENDIDIKAN PROVINSI SUMATERA BARAT

  • Kamis, 29 Maret 2018

Pramuka Benteng Anak Muda Di Tengah Ancaman Narkoba, LGBT

Wagub Nasrul Abit selaku Kakwarda 03 Pramuka Sumbar membuka Rakerda Pramuka I/2018, Rabu malam (28/3/2018) di Padang
Wagub Nasrul Abit selaku Kakwarda 03 Pramuka Sumbar membuka Rakerda Pramuka I/2018, Rabu malam (28/3/2018) di Padang

Padang (Minangsatu) - Pramuka diharapkan sebagai wadah pembelajaran dengan jiwa kepanduan dapat memberikan solusi dari segala tantangan,  halangan dan acaman terhadap keberadaan bangsa dengan generasi yang optimis,  berkepribadian,  berbudi pekerti,  cerdas dan berdaya saing yang profesional. 

Ketua Kwatir Daerah 03 Gerakan Pramuka Sumatera Barar Kakak Nasrul Abit yang juga Wakil Gubernur Sumbar menyampaikan hal itu pada acara Rapat Kerja (Rakerda) pertama tahun 2018 di aula gedung pramuka Sumbar,  Padang Rabu malam (28/3/2018). 

Lebih lanjut kakak Nasrul Abit menjelaskan, ada sisi persoalan tantangan, halangan dan ancaman bangsa saat ini, pertama terhadap gejala sosial kemasyarakatan, penyalahgunaan Narkoba,  LGBT, Aids dan HIV. 

Persoalan bangsa ini berbahaya bila menyasar kepada generasi muda. Penyalahgunaan narkoba seperti gunung es, hanya terlihat ujungnya saja padahal di bawahnya besar, persoalan LGBT prilaku menyimpang yang tidak sesuai dengan adat Minang dan dilarang oleh semua agama,  namun belum ada payung hukum kuat untuk menindak ini. "Bila LGBT merebak, itu tanda-tanda kehancuran bangsa," tegas Nasrul Abit.

Oleh karena itu,  dihimbau agar pengurus kwatir cabang lebih aktif dalam kegiatan kepramukaan ini karena pemerintah 9provinsi tidak memiliki wilayah dan penduduk, melainkan merupakan kewenangan daerak Kabupaten /Kota.  

"Jika ada daerah belum membentuk pengurus Kwatir cabang kabupaten/kota agar segera membentuk sesuai aturan yang berlaku,  UU nomo 12 tahun 2010 tentang gerakan pramuka," ajak Nasrul Abit. 

Kakak Nasrul Abit juga menyampaikan, setiap anggota pramuka terus melatih diri,  bersilaturrahami,  berdialog untuk pelaksanaan pembangunan, serta peduli terhadap perkembangan yang terjadi, mawas diri untuk kejagaan bangsa.  

"Kepengurusan Kwarda juga diharapkan inovasi, kreatif dan melakukan kegiatan usaha untuk membiayai kegiatan kepengurusan sehingga secara perlahan-lahan dapat berjalan mandiri dan tidak bergantung lagi kepada APBD Sumbar yang jumlahnya amat terbatas," himbaunya


Wartawan : Rel/Batuah
Editor :

Tag :#pramuka_benteng_genmud_sumbar

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com