HOME KESEHATAN KOTA PAYAKUMBUH
- Selasa, 24 Agustus 2021
PEMKO PAYAKUMBUH JADIKAN GEDUNG EKS KANTOR WALIKOTA TEMPAT ISOLASI COVID-19

Payakumbuh, (Minangsatu) - Pemerintah Kota Payakumbuh kembali menambah tempat isolasi pasien terkonfirmasi positif virus korona atau Covid-19. Adalah gedung eks kantor Wali Kota yang terletak di Bukik Sibaluik yang akan di jadikan pemko Payakumbuh.
"Ini adalah salah satu langkah cepat yang dilakukan Pemko Payakumbuh, dengan menjadikan Eks Kantor Walikota Bukik Sibaluik ini sebagai tempat untuk isolasi bagi masyarakat Payakumbuh yang terkonfirmasi positif Covid-19" kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Payakumbuh Rida Ananda, saat melakukan peninjauan langsung gedung eks kantor walikota itu, Selasa (24/8).
Dikatakan, nantinya pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang menempati gedung eks Kantor Balai Kota tersebut hanya pasien positif tanpa gejala (OTG).
"Jadi hari ini kita melihat kondisi kantor ini setelah dimana sebelumnya OPD yang berkantor di Bukik sibaluik pindah ke Padang Kaduduak, dan kita melihat kantor ini dapat dimaksimalkan untuk menjadi tempat isolasi bagi masyarakat. Maka dari itu kami bersama Kepala OPD terkait meninjau sejauh mana gedung ini bisa dipersiapkan untuk tempat isolasi dan mencukupi sarana dan prasarana untuk kelancaran isolasi dan kenyamanan masyarakat," terang Rida.
Sementara itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Arifianto mengatakan persiapan untuk isolasi bagi masyarakat yang terkonfirmasi positif namun tanpa gejala diarahkan untuk menempati Eks Kantor Balai Kota Bukik Sibaluik. Dengan ini dilakukan monitoring dan anggran biaya untuk operasional tempat karantina sehingga apa yang dibutuhkan untuk karantina bisa tercukupi sesuai dengan standar yg ada.
"Diharapkan nanti pasien covid yang tidak bergejala bisa ditempatkan di karantina kita ini. Kita menyediakan tempat isolasi ini senyaman mungkin untuk masyarakat dengan daya tampung diperkirakan bisa 75 sampai 100 orang. Sebelumnya gedung ini akan di rehab dan dilaksanakan pembinaan gedung, sekitar bulan oktober kita sudah bisa operasionalkan gedung ini untuk isolasi. Untuk sementara karantina masih kita lakukan di SKB" pungkasnya.*
Editor : Benk123
Tag :#payakumbuh
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PMI PAYAKUMBUH GELAR DIKLAT KSR, CETAK RELAWAN TANGGUH DAN BERINTEGRITAS
-
PEMKO PAYAKUMBUH ADAKAN PEMERIKSAAN KESEHATAN GRATIS UNTUK WARGA DI SELURUH PUSKESMAS
-
PJ. WALI KOTA SEBUT DAGING SAPI POSITIF RABIES TAK BEREDAR DI PASAR IBUH
-
PASTIKAN OBAT DAN MAKANAN AMAN, PJ. WALI KOTA PAYAKUMBUH SIDAK PASA PABUKOAN
-
GUBERNUR MAHYELDI SALURKAN BANTUAN RIBUAN EKOR TERNAK DAN ALAT PERTANIAN UNTUK MASYARAKAT PAYAKUMBUH DAN LIMA PULUH KOTA
-
DINAKHODAI ARISAL AZIZ, OPTIMISTIS MATAHARI KEMBALI BERSINAR TERANG DI SUMBAR
-
TRANSFORMASI PSIKOLOGI ANAK MELALUI PENDIDIKAN INKLUSIF DAN HUMANISTIK
-
PSIKOLOGI HUMANISTIK PADA TOKOH YASUAKI YAMAMOTO DALAM NOVEL “TOTTO-CHAN GADIS KECIL DI PINGGIR JENDELA” KARYA TETSUKO KUROYANAGI
-
MANARI DI LADANG URANG: ANTARA KEBEBASAN DAN KESADARAN SOSIAL DALAM BINGKAI KEARIFAN MINANGKABAU
-
BARA KATAJAM LADIANG,LABIAH TAJAM MULUIK MANUSIA: SEBUAH PRIBAHASA MINANGKABAU