HOME PENDIDIKAN KABUPATEN SOLOK SELATAN
- Sabtu, 10 Januari 2026
Pemkab Solok Selatan Sambut Mahasiswa KKN UNP, Dorong Kontribusi Nyata Untuk Pembangunan Nagari
Pemkab Solok Selatan Sambut Mahasiswa KKN UNP, Dorong Kontribusi Nyata untuk Pembangunan Nagari
Solok Selatan (Minangsatu) — Pemerintah Kabupaten Solok Selatan secara resmi menerima rombongan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Padang (UNP), Jumat (09/01/2026), di Aula Sarantau Sasurambi. Kehadiran para mahasiswa ini disambut hangat sebagai mitra strategis dalam mendukung pembangunan dan pemberdayaan masyarakat nagari.
Dalam kesempatan tersebut, Asisten I Setda Kabupaten Solok Selatan, Drs. H. Efi Yandri, M.Si Asisten Pemerintahan dan kesra Bupati Solok Selatan menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas kepercayaan Universitas Negeri Padang yang kembali menjadikan Solok Selatan sebagai lokasi pelaksanaan KKN.
“Anak-anak kami, mahasiswa Universitas Negeri Padang, kehadiran Anda semua merupakan sebuah kehormatan besar bagi kami. Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada Kabupaten Solok Selatan,” ungkap Efi Yandri dalam sambutannya.
Ia menegaskan bahwa KKN bukan sekadar wadah penerapan ilmu akademik, tetapi juga menjadi sarana pembelajaran langsung tentang kehidupan bermasyarakat, adat istiadat, serta nilai-nilai kearifan lokal yang hidup di nagari-nagari Kabupaten Solok Selatan.
Lebih lanjut, Epi Yandri berharap para mahasiswa mampu melaksanakan program kerja secara aktif, kreatif, dan inovatif, serta menyesuaikannya dengan kebutuhan masyarakat setempat. Ia juga mendorong mahasiswa untuk ikut berkontribusi dalam percepatan program unggulan Bupati Solok Selatan, khususnya di bidang pembangunan nagari, pemberdayaan masyarakat, pendidikan, kesehatan, serta penguatan ekonomi lokal.
“Bangunlah komunikasi yang baik dengan perangkat nagari, tokoh adat, tokoh pemuda, dan seluruh lapisan masyarakat. Jadilah teladan dalam sikap, perilaku, dan disiplin, sehingga kehadiran mahasiswa KKN benar-benar memberi manfaat dan meninggalkan kesan positif,” pesannya.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Rektor Universitas Negeri Padang, Prof. Dr. Refnaldi, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Solok Selatan atas dukungan dan fasilitas yang diberikan kepada mahasiswa UNP selama menjalankan pengabdian di daerah tersebut.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Solok Selatan yang telah memfasilitasi adik-adik mahasiswa untuk melaksanakan KKN. Ini adalah bentuk sinergi nyata antara perguruan tinggi dan pemerintah daerah,” ujar Refnaldi.
Ia juga menambahkan bahwa sebanyak 137 orang mahasiswa KKN UNP akan melaksanakan pengabdian di tujuh nagari yang tersebar di Kabupaten Solok Selatan, dengan harapan mampu memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat sekaligus memperkaya pengalaman sosial dan kepemimpinan mahasiswa.
Dengan semangat kolaborasi dan pengabdian, kehadiran mahasiswa KKN UNP di Solok Selatan diharapkan menjadi energi baru dalam mendorong pembangunan nagari yang partisipatif, berkelanjutan, dan berbasis kearifan lokal.(vino/solsel)
Editor : melatisan
Tag :Pemkab Solok Selatan, Mahasiswa KKN, UNP, Kontribusi Nyata, Pembangunan Nagari
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
DARI JORONG HINGGA PELOSOK, LOMBA CERDAS QUR’AN CETAK GENERASI QURANI MASA DEPAN SOLOK SELATAN
-
PEMKAB SOLSEL MANTAPKAN KOMITMEN PENDIDIKAN! 5.860 STEL SERAGAM GRATIS DIBAGIKAN UNTUK SISWA BARU DI KECAMATAN KPGD
-
PEMKAB SOLOK SELATAN DORONG PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER SEJAK USIA DINI MELALUI KOLABORASI ANAK–ORANG TUA–GURU
-
PROGRAM SERAGAM GRATIS, BUPATI KHAIRUNAS: KITA PASTIKAN GENERASI KITA TUMBUH DALAM LINGKUNGAN PENDIDIKAN YANG BERKUALITAS
-
LANGKAH BESAR UNTUK PENDIDIKAN! PEMKAB SOLSEL SALURKAN 1.814 SERAGAM GRATIS DIKECAMATAN SJJ
-
“TEMBAK PATUIH”: MITOS EDUKATIF DALAM UNGKAPAN LARANGAN ULAKAN TAPAKIS
-
CHERRY CHILD FOUNDATION BERSAMA BERBAGAI KOMUNITAS SALURKAN BANTUAN KE WILAYAH TERDAMPAK BANJIR BANDANG DI PADANG
-
MENANAM POHON, MENUAI KESELAMATAN: KONSERVASI LAHAN KRITIS UNTUK KETAHANAN HIDUP KOMUNITAS.
-
MUSIBAH
-
KEMANA BUPATI TAPSEL