HOME OLAHRAGA KOTA PAYAKUMBUH

  • Kamis, 1 November 2018

Payakumbuh Siap Tempur Di Porprov Sumbar 2018

PAYAKUMBUH,  (Minangsatu)- Sebanyak 484 atlet dan ofisial Kota Payakumbuh siap tempur dalam ajang pekan olahraga provinsi (Porprov) Sumatera Barat ke 15. Kegiatan tersebut digelar di Padang Pariaman, 16-28 November 2018.

Dari 484 atlet dan ofisial tersebut, sebanyak 300 merupakan atlet, selebihnya adalah pelatih dan ofisial. Perlombaan yang tidak diikuti kontingen Kota Payakumbuh adalah cabang olahraga gulat, balap sepeda, arung jeram, dan bridge.
Hal itu dikatakan Ketua KONI Kota Payakumbuh Yusra Maiza di ruang kerjanya, Kamis (1/11).

Dikatakan pula, dalam waktu dekat, KONI Payakumbuh dan Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga, akan menggelar pelepasan atlet.

“Nantinya kontingen akan dipimpin Wakil Walikota Payakumbuh Erwin Yunaz. Dan tempat pelaksanaan pelepasan kontingen akan dilangsungkan di Stadion Olahraga Kubu Gadang, yang dilanjutkan dengan pembekalan atlet secara umum," katanya.

Ditambahkan, atlet akan ditangani sepenuhnya oleh KONI, termasuk cabang olahraga yang diikuti. Sementara, masalah pendanaan dan pemberangkatan akan ditangani oleh Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (yang sekarang dipimpin Elfiza Zaharman).

Berbicara tentang cabang olahraga (cabor) yang tidak diikuti, disebabkan pengurus cabor-cabor itu tidak ada. Padahal saat Porprov ke 14 di Kota Padang, pebalap sepeda Kota Payakumbuh meraih medali.
“Sangat disayangkan kita tidak ikuti, ya karna itu (pengurus tidak ada), padahal di Kota Padang kita meraih emas” tambahnya

Reporter: Fegi AP
Editor: Taufik Effendi


Wartawan : fegi
Editor :

Tag :#payakumbuh#porprov

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com