HOME OLAHRAGA KOTA PADANG

  • Jumat, 14 Juni 2024

Panggil 24 Pemain, Rafhely FC Persiapkan Tim Ke Babak 36 Besar Nasional Liga Futsal Nusantara 2024

Tim  Rafhely FC
Tim Rafhely FC

Panggil 24 Pemain, Rafhely FC Persiapkan Tim ke Babak 36 Besar Nasional Liga Futsal Nusantara 2024

Padang (Minangsatu) - Usai menjuarai Liga Futsal Nusantara (LFN/Linus) 2024 Provinsi Sumatera Barat, Rafhely FC Kota Padang kembali  menggelar program latihan pada Jumat (14/6/2024) di lapangan Rafhely Bypass Kota Padang.

Program latihan tim asuhan Andrian Andika ini dimulai guna menyongsong babak 36 besar nasional grup A regional Sumatera, yang akan berlangsung di GOR Bangka Barat, Babel, 15 - 23 Juli 2024 mendatang.

Sebanyak 24 pemain berusia 23 tahun ke bawah (kelahiran 1 Januari 2002 dan setelahnya) mengikuti latihan perdana, pukul 14.00 WIB sampai selesai. Ada 7 pemain baru bergabung dengan 17 skuad lama Rafhely FC.

"Hari ini latihan perdana dengan memanggil 24 pemain. 17 pemain lama ditambah 7 pemain baru. Tujuh pemain baru ini juga berasal dari tim peserta Linus Provinsi Sumbar, kemarin," tutur Andrian Andika, pelatih kepala Rafhely FC kepada infosumbar.

Ia menambahkan, 24 pemain yang dipanggil juga didaftarkan masuk tim Rafhely FC untuk babak 36 besar. Tetapi, yang akan dibawa ke Bangka Belitung hanya 16 pemain.

"Kuota pemain di babak nasional berdasarkan regulasi Linus 2024 boleh 25 pemain. Tetapi untuk babak 36 besar nasional kita bawa 16 pemain. Sisanya dalam posisi standby jika lolos ke 8 besar nasional. Misal jika ada penggantian pemain diambil dari 24 pemain yang telah didaftarkan di awal," jelsanya.

Sebab itu, lanjut Anduik-panggilan akrabnya, program latihan tim Rafhely FC tahap persiapan umum menyeleksi 24 pemain untuk mengisi slot 16 pemain yang akan dibawa ke babak 36 besar grup A regional Sumatera.

"Pekan ini latihan hari Jumat dan Sabtu, dan pekan besok tanggal 21, 22 dan 23 Juni, setelah itu menyesuaikan. TC penuh pada 1 Juli, tim sudah berjumlah 16 pemain. Rencana berangkat 10 Juli via jalur darat dengan bus tim sendiri," jelas Anduik, yang dibantu tiga asisten pelatih, Irfan Nelson, Ray Mahayasa dan Areif Wichakaono.

Manajer tim Rafhely FC, Hafizhan Sadiqi menambahkan bahwa di babak 36 besar nasional grup A regional Sumatera, Rafhely FC akan berjuang rebut dua tiket lolos 8 besar nasional.

"Rafhely FC selaku wakil Sumbar bergabung di grup A1 bersama wakil Aceh, Sumut dan Riau. Sedangkan grup A2 dihuni wakil Jambi, Bengkulu, Sumsel serta tuan rumah Babel," tuturnya.

Dia menyebutkan babak 8 besar nasional akan diisi juara grup A, B, C dan D. Bermain di GOR UGM Yogyakarta, tgl 13-  Agustus 2024.

"Di babak 8 besar terbagi dua grup. Peringkat 1 dan 2 lolos semifinal. Dua tim pemenang semifinal, promosi ke Liga Profesional Indonesia," pungkasnya.

Daftar 24 Pemain Rafhely FC di babak nasional LFN 2024

Pemain Lama: Gilang Hamdani, Revo Lino Sepvirgo, M. Rafli Azli (Penjaga Gawang); Fanzola Novi Dharma, Dito Hardi Pratama, Kevin Sandika Reviza, Davva Rahmat Hafiza, Amarul Javier, Habbibul Ikhsan, Ananda Farhan Fermana, Alehandro Sandova, Julian Prajito, Gilang Alian Gino, Muhammad Iqbal, Rahmat Dafa, Afif Aulia Rahmat dan M. Fauzan Novian

 

Pemanggilan Pemain Baru: Muhammad Alfajri GK (PSR), Ajif Agustian (PSR), M Nabil Abiyyu (PSR), Maulana Ibrahim (Futsal Tanah Datar), Doni Afrizon (Vamos Padang), Faathir Habibi Yusuf Kenedy (My Team) dan M. Ihsan Zikri (My Team)

Manajemen Tim Rafhely FC:

Pembina: H. Yasman Yanusar

Manajer Tim: Hafizhan Shadiqi

Pelatih Kepala: Andrian Andika

Asisten: Irfan Nelson, Ibnu Hakim, M. Areif Wichaksono

Pelatih Kiper: Ray Mahayasa


Wartawan : Rel/Rivo Septian/*
Editor : melatisan

Tag :#Rafhely FC #Liga Futsal Nusantara 2024

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com