HOME AGAMA KOTA PADANG PANJANG

  • Minggu, 14 November 2021

MTQ Nasional Provinsi Sumatera Barat Resmi Dimulai

Defile kafilah saat pembukaan MTQ Nasional Provinsi Sumatera Barat ke-39
Defile kafilah saat pembukaan MTQ Nasional Provinsi Sumatera Barat ke-39

Padang Panjang (Minangsatu) - Menteri Agama RI, melalui Dirjen Bimas Islam, Kamaruddin Amin membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional Provinsi Sumatera Barat  ke-XXXIX, Sabtu Malam (13/11) di Gor Banca Laweh, Kota Padang Panjang, ditandai dengan pemukulan beduk. 

Turut hadiri pada acara pembukaan, Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah didampingi Wakil Gubernur Audy Joinaldy, beserta rombongan Forkompimda, Kepala Kantor Kemenag Sumbar H. Helmi, Bupati/Walikota se Provinsi Sumatera Barat dan tamu undangan lainnya.

Pada malam pembukaan MTQ yang diikuti oleh 19 kabupaten/kota di Sumbar itu, Bupati Kabupaten Limapuluh Kota Syafaruddin DT Bandaro Rajo bersama istri Ny. Nevi Zulvia Nasrun turut hadir. Adapun, MTQ XXXIX tahun 2021 ini mengusung tema "Dengan MTQ Kita Wujudkan Masyarakat Sumatera Barat yang Qur'ani Bermarwah dan Bermartabat". 

Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansarullah berharap pelaksanaan MTQ dapat menjadi ajang untuk mendekatkan diri terhadap nilai-nilai yang ada dalam Al-Qur’an, serta mengimplementasikan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari.

“MTQ tidak semata-mata hanya perlombaan, tetapi wahana untuk meningkatkan pengetahuan, pengamalan, dan penyebarluasan nilai-nilai yang terkandung dalam Al-Qur’an, dan menjadi spirit dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” ujar Gubernur.

Ia mengatakan agar peserta MTQ untuk tidak terjebak kepada seremonial belaka, namun berlomba untuk menunjukkan kualitas seorang muslim tak hanya dalam sebuah ajang MTQ, tapi juga dalam berkehidupan sehari-hari.

Bupati Limapuluh Kota Safaruddin Dt.Bandaro Rajo mengatakan, suatu kebahagian sekaligus kebanggaan bagi dirinya bersama istri Nevi Safaruddin bisa menghadiri pembukaan MTQ Tingkat Provinsi Sumatera Barat di Kota Padang Panjang, yang dibuka langsung oleh Dirjen Bimas Islam Kementerian Agama.

"Selamat bertanding untuk ananda-ananda kami. Semoga kafilah Limapuluh Kota bisa berhasil meraih prestasi terbaik dan dapat bersaing dengan kafilah lain dari 19 kabupaten/kota se Sumatera Barat. Selamat berjuang meraih prestasi mengharumkan nama Kabupaten Limapuluh Kota dan terus berikhtiar,” ungkapnya.

Bupati Syafaruddin bersama istri juga menyempatkan diri mengunjungi Kafilah Limapuluh Kota diposko penginapan, di Hotel Aulia Padang Panjang untuk memberi Motivasi dan semangat. "Jaga Kesehatan selama di Padang Panjang, semoga bisa memberikan hasil yang terbaik bagi Kabupaten Limapuluh Kota," sebutnya.*


Wartawan : Relis
Editor : Benk123

Tag :#padangpanjang

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com