HOME PENDIDIKAN KABUPATEN AGAM

  • Senin, 30 Oktober 2023

Momen Peringatan Sumpah Pemuda Tahun 2023, Jurusan TKR SMKN 1 Baso Dapat Bantuan Bahan Praktik Dari Yanti Group

Penyerahan bantuan bahan praktik secara simbolis dari Pimpinan Yanti Group kepada Jurusan TKR SMKN 1 Baso
Penyerahan bantuan bahan praktik secara simbolis dari Pimpinan Yanti Group kepada Jurusan TKR SMKN 1 Baso

Momen Peringatan Sumpah Pemuda Tahun 2023, Jurusan TKR SMKN 1 Baso Dapat Bantuan Bahan Praktik Dari Yanti Group 
Padang Tarok (Minangsatu) – Momen peringatan Sumpah Pemuda tahun 2023 di SMKN 1 Baso terasa sangat spesial. Usai pelaksanaan upacara bendera, Senin (30/10/2023), Jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMKN 1 Baso memperoleh bantuan bahan praktik berupa 1 unit truk colt diesel dari PO. Yanti Group.
Bahan praktik tersebut diserahkan langsung Pimpinan Yanti Group Yotrisno, SE dan diterima secara simbolis oleh Kepala SMKN 1 Baso, Yetri, S. Pd. Turut hadir Camat Baso Rio Eka Putra, Wali Nagari Padang Tarok Hendri Datuak Pucuak, dan unsur manajemen SMKN 1 Baso. 
Yotrisno berharap dengan diserahkannya bantuan ini siswa jurusan TKR SMKN 1 Baso dapat melaksanakan proses PBM dengan lancar dan berkesinambungan.
“Semoga bantuan bahan praktik ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh anak kemenakan kami di Jurusan TKR SMKN 1 Baso.  Tetap semangat, serius, dan disiplin dalam belajar. Patuhi orang tua dan guru semoga ananda semuanya sukses,” ujarnya.


Kepala SMKN 1 Baso Yetri, S. Pd didampingi Kepala Program Otomotif SMKN 1 Baso Ferry Rahmandhani, S. Pd, mengaturkan terima kasih dan apresiasi atas bantuan yang diberikan oleh Pimpinan Yanti Group dan berharap kolaborasi manajerial sekolah dan komite terus bisa ditingkatkan untuk kemajuan SMKN 1 Baso.
“Kami sangat bersyukur dan berterimakasih atas bantuan dari Komite Sekolah dalam hal ini Yanti Group. Semoga bantuan bahan praktik ini bisa membantu kelancaran proses PBM siswa dan kedepan sinergitas antara komite dan manajerial sekolah bisa dipertahankan dan ditingkatkan untuk kemajuan sekolah kita,” tuturnya.


Senada dengan Yetri, Camat Baso Rio EKa Putra juga berharap dengan bantuan bahan praktik dari Yanti Group peserta didik di SMKN 1 Baso khususnya siswa jurusan TKR semakin bersemangat dalam mengikuti proses pembelajaran di sekolah. Tak ketinggalan Rio mengingatkan peserta didik untuk senantiasa ‘aware’ terhadap isu-isu terkini dalam dunia pendidikan, terutama ‘bullying’ dan kekerasan terhadap guru.
“Apresiasi dari kami untuk pihak Yanti Group, tentunya hal ini sangat bermanfaat bagi siswa kita di SMKN 1 Baso, dan untuk siswa-siswi kita marilah bersama-sama memperbaiki diri dengan ‘melek’ informasi, hentikan perundungan, dan hormati bapak-ibu guru kita. Setiap pelanggaran di dunia pendidikan yang berupa ‘bulyying’ dan kekerasan baik terhadap teman maupun guru akan mendapat tindakan tegas dari pihak yang berwenang,” tegasnya.
Usai penyerahan bahan praktik dari Yanti Group, peringatan Sumpah Pemuda di SMKN 1 Baso diwarnai dengan pelaksanaan berbagai lomba, seperti lomba poster dan puisi pemuda, serta lomba tarik suara. Berbagai pakaian daerah yang dikenakan oleh guru dan peserta didik di SMKN 1 Baso semakin menambah semarak perayaan Sumpah Pemuda tahun 2023. 


 


Wartawan : Rivo Septian
Editor : boing

Tag :#minangsatu #pgri #tkr #smkn1baso #yantigroup

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com