HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PADANG PANJANG
- Rabu, 15 September 2021
Menkeu Sri Mulyani Apresiasi Kota Padang Panjang Lima Kali Raih WTP

Pd. Panjang (Minangsatu) - Menteri Keuangan Republik Indonesia, Sri Mulyani Indrawati, SE, M. SC. Ph. D, dalam Rakernas Akutansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2021 yang dilangsungkan secara virtual, Selasa (14/9/2021), memberikan apresiasi kepada entitas pelaporan keuangan yang memperoleh opini Wajar Tanpa Terkecuali (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI.
Dalam Rakernas yang mengusung tema. Bangkitkan Ekonomi, Pulihkan Negeri, Bersama hadapi Pandemi itu. Sri Mulyani dalam pidatonya lebih menekankan, bagaimana ditengah pandemi Covid-19 dalam upaya pemulihan ekonomi nasional pengelolaan keuangan negara dapat dilaksanakan secara akuntabel dan transparan yang dapat berujung pada kualitas laporan.
"Keberhasilan mengelola keuangan negara secara akuntabel dan transparan, indikator keberhasilan dengan diperolehnya Opini terbaik dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) berupa penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang diterima Kementerian, Lembaga atau Pemerintah Daerah," kata Sri Mulyani.
Di Sumatra Barat Kota Padang Panjang merupakan salah satu dari 17 instansi (Kota) telah lima kali berturut-turut menerima penilaian Opini WTP dari BPK RI. Di kesempatan Rakernas yang juga diwarnai lounching buku berjudul, “Mengawal Akuntabilitas Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Tahun 2020”, Kota Padang Panjang juga memperoleh Penghargaan.
Kegiatan Rakernas berlangsung secara virtual ini, dihadiri Sekretaris Daerah Kota Padang Panjang, Sonny Budaya Putra, A.P, M.Si, Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah, Dr. Winarno, ME, Kepala Bidang Akuntansi dan Pelaporan, Yetti Syofyarni, ME, Kepala Sub Bidang Akuntansi, Deni Murivia, SE bertempat di Balai Kota Silaing Bawah.*
Editor : Benk123
Tag :#padangpanjang
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PEMKO TERIMA PENGEMBALIAN SISA DANA HIBAH PILKADA SERENTAK DARI KPU DAN BAWASLU
-
INSYA ALLAH, MALAM INI JEMAAH HAJI PADANG PANJANG TIBA DI KAMPUNG HALAMAN
-
KETUA TP-PKK PADANG PANJANG SERAHKAN BANTUAN PERLENGKAPAN KAMAR DAN DAPUR PADA LANSIA
-
MAJALAH TEMPO UNDANG WAKO HENDRI ARNIS BAHAS PROGRAM 100 HARI KERJA
-
ARIANTO TERIMA PENGHARGAAN GUBERNUR ATAS INOVASI ANTI-MAINSTREAM, MESIN PENCACAH STYROFOAM
-
DINAKHODAI ARISAL AZIZ, OPTIMISTIS MATAHARI KEMBALI BERSINAR TERANG DI SUMBAR
-
TRANSFORMASI PSIKOLOGI ANAK MELALUI PENDIDIKAN INKLUSIF DAN HUMANISTIK
-
PSIKOLOGI HUMANISTIK PADA TOKOH YASUAKI YAMAMOTO DALAM NOVEL “TOTTO-CHAN GADIS KECIL DI PINGGIR JENDELA” KARYA TETSUKO KUROYANAGI
-
MANARI DI LADANG URANG: ANTARA KEBEBASAN DAN KESADARAN SOSIAL DALAM BINGKAI KEARIFAN MINANGKABAU
-
BARA KATAJAM LADIANG,LABIAH TAJAM MULUIK MANUSIA: SEBUAH PRIBAHASA MINANGKABAU