HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN AGAM
- Senin, 6 Maret 2023
Meningkat Signifikan Tahun 2022, Kunjungan Ke Perpusda Agam Capai Belasan Ribu Orang

Agam (Minangsatu) - Kunjungan masyarakat ke Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kabupaten Agam setiap tahunnya terus meningkat. Tercatat sepanjang tahun 2022, sebanyak 11.098 orang yang berkunjung ke Perpusda yang berlokasi di Kantor Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Agam.
Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Agam, Roza Linda, SH, MSi mengatakan kunjungan ke Perpusda meningkatkan signifikan pasca Covid-19. Pihaknya mencatat, tahun 2022 terjadi lonjakan pengunjung Perpusda yang cukup tinggi yakni mencapai 11 ribu lebih kunjungan.
“Saat pandemi Covid-19 kunjungan di angka 3.845 orang, sementara di tahun 2022 ini meningkat jadi 11.098 orang,” ujarnya, Senin (6/3/23).
Roza Linda merinci, kunjungan ke Perpusda Agam didominasi masyarakat umum dengan jumlah kunjungan 3.389 orang.


Pengunjung dari pelajar SD/MI merupakan yang terbanyak kedua dengan jumlah kunjungan sebanyak 2.854 orang. Kunjungan pelajar SMA/MA sebanyak 2.154 orang.
Lalu kunjungan pelajar SMP/MTs tercatat sebanyak 1.767 orang. Kemudian, pengunjung yang berasal dari pelajar TK sebanyak 916 orang.
Menurut Roza Linda, selain dicabutnya PPKM Covid-19, lonjakan pengunjung Perpusda Agam ini juga dipicu sarana dan prasarana perpustakaan yang representatif.
Kemudian, gedung yang luas, bersih dan tertata rapi juga membuat para pengunjung nyaman berlama-lama di perpustakaan.
“Kami juga terus berinovasi meningkatkan kunjungan dan minat baca masyarakat, selain menambah daftar koleksi, di Perpusda juga disediakan perangkat dan jaringan internet yang bisa diakses para pengunjung,” ulasnya.(*)
Editor : Benk123
Tag :#agam
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PERERAT SILATURAHMI, KOPI MOS FC GELAR BUKA PUASA BERSAMA
-
ANGGOTA DPR RI FRAKSI PAN H. ARISAL AZIZ HADIR DI AMPEK ANGKEK GUNA SOSIALISASIKAN EMPAT PILAR
-
HADIRKAN FIRDAUS ABIE SEBAGAI PEMATERI, RBAN TILATANG KAMANG GELAR SEMINAR JURNALISTIK
-
GUBERNUR MAHYELDI INGATKAN TANGGUNG JAWAB MEMBINA ANAK KEMENAKAN, SAAT BATAGAK PANGHULU DATUAK RAJO ENDAH NAN RANDAH NAIK SARUMPUN DI SUKU TANJUANG
-
TRADISI PERLU DIWARISKAN, GUBERNUR MAHYELDI APRESIASI FESTIVAL BUDAYA MARANDANG MINANGKABAU 2024
-
OPTIMALISASI PEMELIHARAAN ALAT KESEHATAN UNTUK TINGKATKAN KUALITAS LAYANAN RUMAH SAKIT
-
MERAJUT SILATURAHMI DAN GAYA HIDUP SEHAT: TURNAMEN BANK NAGARI HUT KE-63 MENGINSPIRASI SEMANGAT KERJA
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH