- Minggu, 25 Januari 2026
Menang Besar Atas Sriwijaya FC, Ini Kata Nil Maizar
Palembang (Minangsatu) - Pelatih Kepala Sumsel United, Nilmaizar, mengungkapkan rasa syukur usai anak asuhnya meraih kemenangan telak 5-0 atas Sriwijaya FC pada Derby Sumsel Jilid II pekan ke-17 Pegadaian Championship 2025/2026. Laga tersebut digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sabtu (24/1/2026) sore.
Dilansir dari viralsumsel.com, Nilmaizar menilai pertandingan berjalan sesuai dengan rencana permainan yang telah disiapkan tim pelatih. Ia menyebut para pemain mampu menjalankan strategi dengan disiplin tinggi sejak awal hingga akhir pertandingan.
“Pertama tentu kita bersyukur kepada Allah SWT karena pertandingan ini bisa kita lalui dengan baik dan memperoleh hasil maksimal. Namun kemenangan ini tidak mengurangi rasa hormat kami kepada Sriwijaya FC yang tetap saudara dalam sepak bola Sumatera Selatan,” ujar Nilmaizar dalam konferensi pers seusai laga.
Pelatih asal Sumatera Barat itu menegaskan, kemenangan besar ini merupakan hasil kerja kolektif seluruh elemen tim, bukan semata-mata keunggulan individu. Ia berharap hasil positif tersebut dapat menjadi modal penting bagi Sumsel United untuk menatap laga-laga berikutnya.
Menurut Nilmaizar, kepercayaan diri pemain perlu dijaga, namun tidak boleh berlebihan. Pasalnya, Sumsel United masih akan menghadapi pertandingan-pertandingan berat dalam persaingan menuju fase berikutnya.
“Kemenangan ini semoga bisa menambah keyakinan pemain. Tapi yang paling penting adalah menjaga konsistensi. Setelah ini kami akan menghadapi Garudayaksa FC yang tentu bukan lawan mudah,” katanya.
Nilmaizar juga memberikan apresiasi kepada seluruh pemain yang dinilai tetap menunjukkan determinasi tinggi dan tidak menurunkan intensitas permainan meski sudah unggul jauh. Ia pun mengingatkan agar kemenangan telak tersebut tidak membuat tim cepat merasa puas.
“Saya berterima kasih kepada seluruh pemain yang sudah bekerja keras dan fokus sampai menit akhir. Tapi saya selalu ingatkan, tetap rendah hati. Perjalanan masih panjang dan tantangan ke depan jauh lebih berat,” tegasnya.
Kemenangan atas Sriwijaya FC membawa Sumsel United kembali menembus tiga besar klasemen sementara Grup 1 Wilayah Barat. Dengan koleksi 30 poin dari 17 pertandingan, Sumsel United kini bersaing ketat dengan Garudayaksa FC dan Adhyaksa FC Banten dalam perebutan tiket ke fase selanjutnya Pegadaian Championship musim ini.
Editor : melatisan
Tag :Nil Maizar, Pelatih, Sumsel United
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
BONGKAR ATURAN PADEL & LAPANGAN UNIK: MAIN 5 MENIT, LANGSUNG JAGO!
-
SEMEN PADANG CURI POIN DI KANDANG BALI UNITED, DEJAN ANTONIC SOROTI CEDERA DAN GOL DIANULIR
-
SEMPAT UNGGUL 2 GOL, KABAU SIRAH HARUS RELA BAWA 1 POIN DARI I WAYAN DIPTA
-
JELANG HADAPI BALI UNITED, ARSITEK SPFC SEBUT KEKUATAN TIM BUKAN PADA PEMAIN BARU, TAPI PADA KERJA SAMA DAN KERJA KERAS
-
ROMBAK SKUAD, SEMEN PADANG FC PILIH UJI COBA INTERNASIONAL KONTRA POHANG STEELERS
-
PENDIDIKAN DI PELOSOK: ANTARA SEMANGAT DAN KETERBATASAN AKSES
-
PASAN BURUANG DAN ALAM YANG LUKA: RENUNGAN EKOKRITIK DI TENGAH BENCANA SUMATERA
-
MAHASISWA KKN KEBENCANAAN UNIVERSITAS ANDALAS LAKUKAN PENDATAAN DAMPAK BANJIR DI KAPALO KOTO, PADANG
-
SEDIKIT KEGEMBIRAAN DI TENGAH KECEMASAN, CATATAN HENDRY CH BANGUN
-
MAHASISWA KKN UNIVERSITAS ANDALAS TOBOH GADANG DORONG PERTANIAN BERKELANJUTAN MELALUI PROGRAM RAMAH LINGKUNGAN