- Rabu, 26 Juni 2024
Majukan UMKM Kota Padang, Teknik Industri Unand Serahkan Alat Angkut Barang

Majukan UMKM Kota Padang, Teknik Industri Unand Serahkan Alat Angkut Barang
Padang (Minangsatu) – Guna meningkatkan produktivitas UMKM di Kota Padang, Teknik Industri Universitas Andalas (Unand) menyerahkan alat bantu angkut barang kepada usaha mikro kecil dan menengah, di Padang, Selasa (25/6)
Penyerahan alat angkut barang itu, sejalan dengan Pengabdian Kepada Masyarakat di Kota. Penyerahan bantuan tersebut dipimpin Ketua Departemen Teknik Industri Unand, Dr. Feri Afrinaldi, didampingi Ketua Program Studi Teknik Industri Dr. Reinny Patrisina dengan para dosen dan mahasiswa Teknik Industri.
Mengiringi itu, Ketua Tim kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Teknik Industri Unand 2024, Dr. Insannul Kamil, yang akrab disapa insan pers dengan Pak Nanuk mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan produktivitas UMKM dengan peningkatan sistem kerja yang sebelumnya banyak dilakukan secara manual.
![]() |
Menurutnya, alat angkut yang dirancang oleh dosen dan mahasiswa Teknik Industri Unand ini, menurutnya, telah menghasilkan perbaikan postur kerja pada proses pengangkutan barang.
Kata Pak Nanuk, alat angkut barang yang dibuat ini dirancang sesuai dengan prinsip- prinsip ergonomi, perancangan rekayasa dan menggunakan data antropometri orang Indonesia.
“ Perancangan yang dilakukan berdasarkan permasalahan yang sedang dihadapi pekerja pada perusahaan Frida Plastik saat ini akan dapat menghindarkan terjadinya cidera pada operator dan pekerja,” ujar Ketua Tim PKM Teknik Industri Unand 2024, Dr. Insannul Kamil
Menyambut itu, Frida Plastik, salah satu pelaku usaha perdagangan di Kota Padang yang bergerak di bidang distributor berbagai jenis plastic, mengaku memiliki komitmen untuk meningkatan sistem kerja di perusahaan.
Editor : melatisan
Tag :#Alat bantu angkut barang #Teknik Industri Unand
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
UNIVERSITAS ANDALAS DAN BANK NAGARI LUNCURKAN VIRTUAL ACCOUNT DEBET UNTUK TABUNGAN PAJAK
-
BANK NAGARI HADIRKAN PROMO PASCA IDUL FITRI 1446 H: DAPATKAN CASHBACK, KUOTA TERBATAS!
-
BANK NAGARI INGATKAN NASABAH WASPADA TERHADAP PENIPUAN DIGITAL SELAMA LIBUR LEBARAN
-
WASPADA KEJAHATAN PERBANKAN DIGITAL DI MASA LEBARAN 1446 H, BANK NAGARI BERI TIPS AMAN BERTRANSAKSI
-
SELAMAT PAK NANUK ATAS AMANAH JABATAN DI KADIN INDONESIA
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU