HOME OLAHRAGA PROVINSI SUMATERA BARAT
- Rabu, 25 Oktober 2023
Laga Perdana Kualifikasi PON 2024, Tim Futsal Sumbar Tahan Imbang Sumsel

Laga Perdana Kualifikasi PON 2024, Tim Futsal Sumbar Tahan Imbang Sumsel
Palembang (Minangsatu) - Tim Futsal Sumatera Barat nyaris saja kehilangan angka di pertandingan perdana babak kualifikasi Futsal PON 2024, melawan Sumatera Selatan, di Giga Futsal Arena, Rabu (25/10) siang, kick off pukul 12.00 WIB.
Dua menit pertandingan berjalan, pemain Sumsel M. Hafidl Dani membobol gawang Sumbar. Kecolongan, anak-anak Sumbar merespon semenit kemudian lewat gol yang diciptakan Rahmad Dava.
Imbang, kedua tim kembali saling mencari celah. Berbalas serangan hingga penghujung babak pertama. Jelang jeda, Sumsel mencuri gol. Lagi lagi, M. Hafidl Dani, membawa timnya unggul 1-2 di babak pertama.
Di babak kedua, Sumbar meningkatkan tekanan. Kendali permainan dikuasai Fanzola Novi Dharma dan kawan kawan. Variasi taktikal dan strategi dikembangkan tim Sumbar untuk mengejar ketinggalan.
Beberapa kali peluang dimiliki M. Iqbal dan Gilang Alian Gino mentah menembus rapatnya pertahanan Sumsel. Tidak akuratnya akurasi passing skuad Sumbar juga memperburuk kesempatan mengejar gol penyama kedudukan.
Sumsel bukannya tanpa perlawanan. Ancaman juga diberikan Dimas Bagas cs. Sebuah peluang tendangan bebas di depan pertahanan Sumbar hampir saja membawa Sumsel memperlebar skor.
Babak kedua mendekati ujung pertandingan, Sumbar memainkan skema 'power play', guna menyamakan kedudukan. Sempat menemui kebuntuan, akhirnya upaya anak asuh Randy Satria berhasil, Gilang Alian Gino yang berdiri bebas di tiang dua gawang lawan mencocor bola ke gawang Sumsel. Skor 2-2. Tak lama berselang babak kedua tuntas.
Daftar Susunan Pemain
SUMBAR:: Gilang Hamdani; Fanzola Novi Dharma (c), Julian Prajito, Davva Rahmat, Rahmad Dafa.
Pemain Pengganti: Kaka M. Seva, Faathir Habibi, M. Iqbal, Gilang Alian Gino, M. Fadhil Qatrunnada, M. Rafly A, Ananda Farhan Fermana
SUMSEL: Muhammad Al Fajri; Irvansyah, M. Hafidl Dani, M. Rehan, Dimas Bagas (c)
Pemain Pengganti: Refaldy, M. Nabil, M. Gilang Alfarizi, M. F. Zahrel, M. Alfarizi Yoandra, M. Hazel Al Taqi, Abbiyu Romadhon
Editor : melatisan
Tag :#Tim Futsal Sumbar # Futsal Sumsel
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Bergabung ke Komunitas Whatsapp Dunsanak MinangSatu
-
Usai Kalahkan Lawan-Lawannya, PSP VS PSKB, PS Pasbar VS Persikopa Di Semifinal Piala Soeratin U-17 Sumbar 2023
-
Tundukkan PSG, Minang Sejagat Kampiun Piala Soeratin U-15 Zona Sumbar
-
Porwil 2023 Berakhir, Ketum KONI Sumbar: Terimakasih Dan Tetap Berprestasi Di PON 2024
-
Porwil XI Riau 2023: Sepak Takraw Putra Double Tim Melaju Ke Final
-
Porwil XI Riau 2023: Mainkan Laga Perdana Senin, Tim Voli Sumbar Putri Masuk Grup Neraka
-
KECERDASAN BUATAN HAMPIR MENGUASAI SENDI-SENDI KEHIDUPAN, BISAKAH ANAK BANGSA BERSAING?
-
REVOLUSI DIGITAL: MENDEKATI PENTINGNYA TEKNOLOGIĀ DI ERA MODERN
-
MARAKNYA KASUS PENIPUAN BERMOTIF FILE PALSU
-
Flashcard Untuk Media Belajar Bahasa Inggris Anak Berkebutuhan Khusus
-
Warna Warni Wara Wiri