HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN KEPULAUAN MENTAWAI
- Kamis, 28 Februari 2019
Kodim 0319 Mentawai Adakan Penyuluhan Tentang Kerukunan Antar Umat Beragama

Tuapeijat (Minangsatu) — Kerukunan antar umat beragama di Kepulauan Mentawai dinilai masih terjaga dengan baik, walaupun daerah yang dijuluki Bumi Sikerei ini dihuni oleh masyarakat dari berbagai daerah, suku dan agama, sehingga layak disebut sebagai miniaturnya Indonesia. Untuk tetap mempertahankan keharmonisan antar umat beragama tersebut, jajaran Kodim 0319 Mentawai memberikan pembinaan dan penyuluhan bagi umat kristiani, Rabu (28/2) di Aula Makodim 0319 Mentawai.
"Sebagai Negara dengan lima agama diakui pemerintah, sudah selayaknya masyarakat Indonesia bisa menerima beragam perbedaan, termasuk dalam kerukunan antar umat beragama, dan kami menilai kerukunan antar umat beragama di Mentawai cukup tinggi dan hal ini perlu dipertahankan," lata Pasi Intel Kodim 0319 Mentawai Letda S. Sipayung kepada wartawan usai memberikan penyuluhan.
Ia menghimbau kepada seluruh masyarakat agar saling menjaga dan saling menghargai satu sama lain, "Persoalan agama yang saat ini sangat sensitif tak perlu lagi dipermasalahkan, karena ada lima agama yang diakui pemerintah pada saat sekarang ini," kata Sipayung.
Dijelaskan Sipayung, beragam konflik agama yang terjadi pada masa lalu dan sekarang tak lepas dari adanya oknum yang berupaya memecah belah keberagaman antar umat beragama. Untuk itu diminta kepada seluruh masyarakat agar tidak terprovokasi oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. "Landasan utama kita sudah jelas yaitu Pancasila, karena disana sudah terkandung pesan dari semua agama yang diakui di Indonesia ini," ujarnya.
Ia memuji masyarakat Kabupaten Kepulauan Mentawai yang sangat kuat toleransi umat beragama di tengah maraknya isu Suku, Adat, Ras, Agama (SARA)."Disini walaupun mayoritas non-muslim, mereka sangat terbuka dan tidak mempermasalahkan siapapun yang masuk ke Mentawai, bagi mereka agama adalah soal keyakinan, bukan untuk dipersoalkan, karena perbedaan itu indah," tutupnya.
Editor : TE
Tag :Kodim 0319 Mentawai #Penyuluhan #Kerukunan umat beragama
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
-
Penanaman Pohon Cemara,Menjadi Tanda HUT Basarnas Di Mentawai
-
Dandim 0319 Kepulauan Mentawai Ikuti Vicon Istighosah Kubra Dalam Rangka Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW Dari Cianjur
-
Wakapolda Sumbar Kunjungi Kepulauan Mentawai
-
Pendangkalan Pelabuhan Muara Padang, Ini Tanggapan Pelindo
-
Hadiri Pelantikan PWI Sumbar, Kakansar Mentawai Undang Ketum PWI Pusat
-
Tionghoa:Hilir Mudik Menghidupi Dan Dihidupi Budaya
-
PERBEDAAN PERAN DAN FUNGSI PEREMPUAN DI MINANGKABAU DAN MENTAWAI SUMATRA BARAT
-
Musik Minang Populer Yang Viral Di Media Sosial
-
REFLEKSI MATRILINEAL DALAM CERPEN DI JEMPUT MAMAK
-
Mitos Hari Api Di Tandikek