HOME POLITIK KOTA PADANG PANJANG
- Rabu, 1 Mei 2024
Ketua DPD NasDem, Imbral, SE Optimis Duet Partainya Berpeluang Menangkan Pilkada Padang Panjang

Pd. Panjang (Minangsatu) - Ketua DPD Partai NasDem Kota Padang Panjang, Imbral, SE, optimis partainya memiliki peluang besar untuk memenangkan pertarungan di ajang Pilkada Padang Panjang, Oktober. Karena, hal tersebut sudah dibuktikan NasDem pada pemilu legislatif lalu. Di pileg, NasDem meraih sekitar 8373 suara, dan dapatkan 4 kursi DPRD Padang Panjang periode 2025-2029.
Hal tersebut diungkapkan Imbral ketika temu pers, Selasa (30/4/2024) kemaren di kantornya jalan Adam BB Balai Balai, dalam rangka pembukaan pendaftaran Calon Wako/Cawawako Partai NasDem dimulai, Rabu (2/5/2025).
" Dengan dukungan diperoleh Partsi NasDem di Pileg kemaren, otomatis kita sudah bisa mengusung duet pasangan Calon Wako/Cawawako di Pilkada nanti, " tutur calon Ketua DPRD Kota Padang Panjang ini.
Untuk itu, kita menghimbau kepada warga Padang Panjang bermukim di rantau dan di ranah berniat ingin mengabdi di Padang Panjang dengan ikut sebagai kandidat Cawako atau Cawawako di Pilkada, silahkan mendaftar dan ambil formulir di kantor DPD NasDem.
" Disini, kita tidak memungut sepeser pun biaya, alias tanpa mahar. Artinya, NasDem tidak memungut biaya pengambilan formulir maupun saat pengembalian formulir," tandas Imbral.
Sementara kepada peserta kandidat Cawako dan Cawawako sudah mendaftar dan mengembalikan formulir, kita dari NasDem nantinya akan melakukan uji publik kepada masing peserta sebelum nama nama mereka diplenokan untuk diteruskan ke DPW maupun DPP.
" Untuk uji publik peserta, kita melibatkan sejumlah badan independen. Tujuannya, untuk mendapatkan calon calon peserta bisa diterima semua lapisan masyarakat di Kota Padang Panjang nantinya, " ungkap Imbral.
Editor : melatisan
Tag :#Partai NasDem #Pilkada Padang Panjang
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KETUA GERINDRA YULIUS KAISAR, HIMBAU KADER TETAP FOCUS MENGABDI UNTUK RAKYAT
-
KETUA KPU PULIANDRI OPTIMIS HASIL AKHIR MK TIDAK AKAN MENGUBAH
-
PELANTIKAN WAKO/WAWAKO PADANG PANJANG TERPILIH, BELUM ADA KEPASTIAN DARI KPU
-
DIBAWAH KEPEMIMPINAN MARDIANSYAH, PAN SUKSES ANTAR KADER KE KURSI CAWAWAKO PADANG PANJANG
-
KETUA GERINDRA PADANG PANJANG, YULIUS KAISAR: KRITIKAN MEDIA MENGINGATKAN KITA
-
EFEK DOMINO PERANG KAMANG DALAM TEROPONG PERLAWANAN MASYARAKAT SUMATERA BARAT MENENTANG KOLONIALISME BELANDA
-
SUMATERA BARAT RAIH PENGHARGAAN DI FESTIVAL HOMESTAY NUSANTARA 2025, GUBERNUR MAHYELDI DIGANJAR IHSA AWARD
-
FARIANDA, PEMIMPIN MUDA PERS SUMUT YANG TEGASKAN ETIKA: CIPTAKAN SUASANA NYAMAN BAGI POLDA SUMUT
-
OPTIMALISASI PEMELIHARAAN ALAT KESEHATAN UNTUK TINGKATKAN KUALITAS LAYANAN RUMAH SAKIT
-
MERAJUT SILATURAHMI DAN GAYA HIDUP SEHAT: TURNAMEN BANK NAGARI HUT KE-63 MENGINSPIRASI SEMANGAT KERJA