HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PADANG PANJANG
- Kamis, 11 Januari 2024
Kendati Status Marapi Level III, Masyarakat Di Himbau Tidak Terpancing Hoaks

Pd.Panjang (Minangsatu) - Menyikapi informasi dikeluarkan pemerintah terkait status gunung Marapi dari level 2 ke level 3 (siaga), masyarakat diimbau tidak panik dan mudah terpancing berita hoaks. Pasalnya, hingga saat ini BPBD Kesbangpol Kota Padang Panjang belum mengeluarkan status kebencanaan.
Hal tersebut diungkapkan Kepala BPBD Kesbangpol, I Putu Venda, S.STP, M.Si, Kamis (11/1/2024) pada rapat koordinasi kenaikan level III Gunung Marapi.
"Sekarang, warga cukup mempercayakan informasi terkait gunung berketinggian 2891 mdpl ini pada sumber-sumber tepercaya, seperti pemerintah yang berhak mengeluarkan instruksi atau informasi valid," terang Benda.
Lebih jauh Benda menjelaskan, ada perbedaan antara level gunung dan status kebencanaan. Level gunung mengacu pada kondisi gunung dari tingkatan Normal (level I), Waspada (level II), Siaga (level III), dan Awas (level IV). Ini diterbitkan oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).
"Sedangkan status kebencanaan, merujuk pada Perda No 23 Tahun 2016. Yaitu, siaga darurat, tanggap darurat, dan tanggap pemulihan.Siaga darurat dikeluarkan bila terjadi bencana, dan sudah mengkhawatirkan masyarakat ataupun fasilitas umum di lokasi terdampak bencana. Sampai sekarang belum ada status di Padang Panjang," tukuk Venda.
Untuk saat ini, warga masih bisa beraktivitas seperti biasa, namun tetap memakai masker dan pelindung mata guna menghindari paparan abu vulkanik. Warga juga diminta banyak mengonsumsi buah-buahan dan sayuran.
"Kita sudah koordinasi dengan PVMBG Bukittinggi, masyarakat masih bisa beraktivitas seperti biasa, namun tetap melindungi diri. Itu di luar radius 4,5 km dari Gunung Marapi," tandas Venda.
Turut hadir, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenang) Kota Padang Panjang, Drs. H. Alizar, M.Ag, kepala OPD terkait, lurah dan organisasi masyarakat. (*)
Editor : Benk123
Tag :#padangpanjang
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
JELANG DILANTIK, KETUA TP-PKK PADANG PANJANG, GELAR SILATURAHMI DAN RAMAH TAMAH
-
PEMKO PADANG PANJANG SOSIALISASIKAN PENGELOLAAN PROGRAM MBG KEPADA CALON MITRA
-
SEBELAS KORBAN BENCANA GALODO MARAPI TERIMA BANTUAN BAZNAS RP 3 JUTA PER- ORANG
-
PJ WAKO SONNY: SUBUH TERPADU MEDIA ANAK CINTAI MASJID SEJAK DINI
-
PRODUK UMKM BINAAN DEKRANASDA PADANG PANJANG IKUTI INACRAFT DI JCC
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL
-
BEBERAPA MITOS YANG DIPERCAYAI MASYARAKAT MINANGKABAU SEBELUM MENINGGALNYA KERABAT/ORANG TERDEKAT