HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PADANG PANJANG
- Selasa, 5 April 2022
Kemkominfo RI Bersama Trans Media Salurkan STB Gratis Untuk Warga Kurang Mampu

Pd. Panjang (Minangsatu) - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) RI bekerja sama dengan Trans Media, salurkan Set Top Box (STB) gratis kepada warga kurang mampu di Kelurahan Tanah Pak Lambik, Kecamatan Padang Panjang Timur Kota Padang Panjang, Selasa (5/4/2022).
"Pendistribusian STB tersebut, dibagikan secara door to door oleh petugas dari PT Pos Indonesia. Mengenai lingkup kerja dari pendistribusian STB, meliputi verifikasi data penerima, verifikasi kepemilikan TV analog, penyerahan STB, dan instalasi STB," kata Supervisor Operasi Kantor Pos Cabang Kota Padang Panjang, Dody Kurniawan disela sela penyaluran bantuan STB.
Dengan bantuan STB, masyarakat yang memiliki TV analog tidak perlu mengganti memasang televisi baru. Cukup piranti saja, agar masyarakat tetap menikmati siaran TV digital.
"Penyediaan STB, sebagai upaya mendukung migrasi dari TV analog ke TV digital dan akan berlangsung secara bertahap, terhitung dari April sampai November 2022 mendatang," jelas Dody.
"Sesuai data didapat, untuk Kota Padang Panjang terdapat sebanyak 248 warga kurang mampu berada di empat Kelurahan sebagai penerima bantuan STB. Yakni, 60 RTM di Kelurahan Ngalau, 92 RTM di Kelurahan Koto Panjang, 67 RTM di Kelurahan Sigando serta 29 RTM di Kelurahan Koto Katik. Penyalurannya akan dilakukan secara bertahap,” tukuknya.*
Editor : Benk123
Tag :#padangpanjang
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
RIBUAN MURID TK SE-PADANG PANJANG BELAJAR RUKUN ISLAM KELIMA LEWAT MANASYIK HAJI MASSAL
-
KETUA TP-PKK PADANG PANJANG, MASUK 10 BESAR DPD AWARD 2025 EKONOMI KREATIF
-
GERAKAN KETAHANAN PANGAN, KWT SAKINAH DINILAI TIM PROVINSI
-
BKMT PADANG PANJANG SERAHKAN BANTUAN KE KORBAN KEBAKARAN DI KOTO KATIK
-
DEKRANASDA PADANG PANJANG TAMPILKAN PRODUK LOKAL DI PAMERAN NASIONAL
-
UPAYA MELINDUNGI BAHASA ABORIGIN DI TENGAH ARUS GLOBALISASI
-
SEPAK TERJANG BUPATI ANNISA: MEMBANGUN PERADABAN DHARMASRAYA LEWAT PENDIDIKAN
-
DARI SUMATERA BARAT UNTUK INDONESIA: 80 TAHUN SUMATERA BARAT (1 OKTOBER 1945 - 1 OKTOBER 2025)
-
TENSI POLITIK OLAHRAGA NAIK JELANG MUSORPROV KONI SUMBAR, UPAYA INTERVENSI MENGKRISTAL
-
REQUISITOIR JPU KASUS PEMBUNUHAN BERENCANA TANAH DATAR: TUNTUT PIDANA MATI