HOME BIROKRASI KOTA PADANG PANJANG
- Selasa, 13 Agustus 2024
Imbral Dan Mardiansyah Jabat Pimpinan Sementara DPRD Padang Panjang
Imbral dan Mardiansyah Jabat Pimpinan Sementara DPRD Padang Panjang
Pd. Panjang (Minangsatu) - Ketua DPD Partai Nasdem, Imbral, S.E terpilih sebagai Pimpinan Sementara DPRD Kota Padang Panjang ditemani Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN), Mardiansyah, S.Kom.
Hal ini menyusul telah dilantiknya 20 Anggota DPRD Kota Padang Panjang hasil Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024, di Gedung DPRD setempat, Selasa (13/8/2024).
Imbral mengapresiasi dedikasi seluruh anggota dewan masa jabatan 2019-2024 yang telah melaksanakan tugasnya sebagai wakil rakyat di Kota Serambi Mekkah ini.
“Kami selaku salah satu pimpinan DPRD sementara mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRD masa jabatan 2019-2024, atas dedikasinya dan sumbangsih yang telah diberikan terhadap Padang Panjang,” ujarnya.
Imbral mengakui, pada masa jabatan 2024-2029 ini terdapat cukup banyak wajah baru dari anggota DPRD Kota Padang Panjang, walaupun ada figur yang di periode sebelumnya sudah tercatat sebagai anggota dewan.
“Kami meminta doa dan dukungan kepada semua pihak dan masyarakat semoga dalam mengemban jabatan dapat melaksanakan tugas serta wewenang dengan sebaik mungkin. Serta mengimbau kepada seluruh anggota dewan saling bersinergi satu sama lain untuk menampung aspirasi masyarakat,” ucapnya.
Editor : melatisan
Tag :#Pimpinan Sementara #DPRD Kota Padang Panjang
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PJ WAKO SONNY LEPAS KONTINGEN FKDT IKUTI PORSADIN TINGKAT PROVINSI SUMBAR
-
MAL PELAYANAN PUBLIK KOTA PADANG PANJANG MULAI BEROPERASI SECARA BERTAHAP
-
PJ WAKO PADANG PANJANG SONNY DAN PJ SETDAKO WINARNO, TINJAU PROGRES MAL PELAYANAN PUBLIK DI DPMPTSP
-
PADA AKSI PEDULI LINGKUNGAN, DINAS PERKIM LH BAGIKAN ECO ENZYME DAN TAS DAUR ULANG
-
JELANG HPN, PLN MERIAHKAN FESTIVAL MERAH PUTIH
-
TREN EKSODUS ATLET SUMBAR
-
EFISIENSI DAN INOVASI DI ERA DIGITAL PEMANFAATAN APLIKASI SISTEM CERDAS PADA SISTEM TELEKOMUNIKASI
-
MEMBANGUN BUDAYA PENULISAN BUKU: PERAN AKTIF DOSEN DAN STRATEGI UNIVERSITAS DALAM PENGEMBANGAN ILMU PENGETAHUAN
-
AJARAN DAN KARAKTER DALAM PERMAINAN ANAK
-
ATASI TRAUMA PASCA BENCANA DENGAN BERMAIN