HOME SOSIAL BUDAYA PROVINSI SUMATERA BARAT
- Selasa, 28 September 2021
Gubernur Hadiri Pelantikan Pengurus Gerakan Muda Nurani Rakyat (GEMURA) DPD Sumatera Barat

Padang (Minangsatu) - Gubernur Sumbar Mahyeldi menghadiri pelantikan Pengurus Gerakan Muda Nurani Rakyat (GEMURA) DPD Sumatera Barat yang diselenggarakan di Hotel Truntum Padang, Senin (27/9/2021).
"Pemuda adalah agen perubahan. Saat pemuda tampil, maju ke depan maka akan diiringi oleh terjadinya peristiwa besar. Itu telah terbukti dalam sejarah bangsa kita tahun 1945, tahun 1966 dan tahun 1998," katanya.
Karena itu, Kader Gemura harus tampil untuk mempersiapkan para pemimpin masa depan dengan semangat kemandirian, kepedulian kepada masyarakat.
Karena itu tidak ada pula pilihan bagi pemimpin saat ini selain memberikan perhatian pada generasi muda yang akan jadi pemimpin masa depan itu.
Acara bertema "Basamo Sumangaik Baru Pemuda Gemura Kita bangun Sumatera Barat Mandiri" dihadiri oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumbar diwakili oleh Kabid Peningkatan Prestasi, Fuad.
Acara juga dihadiri Ketua Umum DPP Gemura, Yunda Oktasari S,Sos, M.Si, Wakil Ketua, Syafii Efendi, SE, MM, Sekjen, Nizar Chironi, Ketua DPD Gemura NTB, M. Syafiqurrahman, SH, Ketua DPD Gemura Lampung, Radep Rianto, SH, dan Ketua terpilih Ketua DPD Gemura Sumbar, Muhammad Nasir, S. Sos serta oraganisasi Kepemudaan Sumbar KNPI, HIPMI, HMI, IMM, GMNI.
Editor : ranof
Tag :#Dpd Gemura Sumbar dilantik#Gubernur#Sumbar#Mahyeldi#
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KEPENGURUSAN IKASPENSA PERIODE 2025 - 2030 RESMI DIKUKUHKAN, EDWIN LATIF BAKAL BAWA SMPN 1 PADANG MENASIONAL
-
GUBERNUR MAHYELDI AJAK SEMUA PIHAK BERSATU LINDUNGI PEREMPUAN DAN ANAK DARI KEKERASAN DI SUMBAR
-
VASKO RUSEIMY MINTA BPBD HARUS PROAKTIF "KEJAR BOLA" DALAM MITIGASI BENCANA
-
WAGUB VASKO PIMPIN PERSIAPAN RAKOR KEBENCANAAN SUMBAR BERSAMA BNPB
-
AKTIFKAN PROGRAM NAGARI HUB UNTUK CEGAH NARKOBA DI SUMBAR
-
FARIANDA, PEMIMPIN MUDA PERS SUMUT YANG TEGASKAN ETIKA: CIPTAKAN SUASANA NYAMAN BAGI POLDA SUMUT
-
OPTIMALISASI PEMELIHARAAN ALAT KESEHATAN UNTUK TINGKATKAN KUALITAS LAYANAN RUMAH SAKIT
-
MERAJUT SILATURAHMI DAN GAYA HIDUP SEHAT: TURNAMEN BANK NAGARI HUT KE-63 MENGINSPIRASI SEMANGAT KERJA
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH