HOME SOSIAL BUDAYA KOTA SOLOK

  • Senin, 8 Maret 2021

Dukung Pariwisata, Orari Lokal Solok Touring Ke Central Park Alahan Panjang

Anggota Orari Lokal Solok di Central Park Alahan Panjang
Anggota Orari Lokal Solok di Central Park Alahan Panjang

Solok (Minangsatu) – Pandemi Covid-19 yang belum juga usai hingga kini memberi dampak bagi berbagai sektor usaha, terutama untuk sektor pariwisata. Berbagai usaha dilakukan untuk membangkitkan kembali sektor pariwisata yang lumpuh.

Untuk menggiatkan kembali roda pariwisata Pengurus Organisasi Amatir Radio (ORARI) Solok melaksanakan kegiatan touring sekaligus silaturahmi dengan rekan pencinta Radio Two meter Band di Alahan Panjang Kec.Lembah Gumanti Kabupaten Solok, Minggu (07/03/21)

Konvoi yang bergerak dari Sekretariat Orari di Komplek GOR Tanjung Paku itu tak kurang dari 20 kendaraan roda empat yang juga dilengkapi perbekalan di area objek wisata serta sound sistym.

"Kegiatan ini diharapkan bisa membangkitkan lagi pariwisata di Solok yang terkena dampak Pandemi Covid -19, Obyek-obyek wisata masih sepi pengunjung, ini sangat memprihatinkan. Mari kita berwisata kembali untuk membantu, namun protokol kesehatan tetap harus kita jalankan" ujar Ketua Orari Lokal Solok Nasril In Dt Malintang Sutan menjawab Minangsatu sebelum berangkat.

Rombongan menuju Alahan Panjang dengan jumlah 60 orang beserta itu memang mengasikkan dimana sambil jalan para peserta memanfaatkan radio untuk saling mengingatkan dan menyampaikan informasi terutama di daerah perbukitan area perkebunan teh Kayu Jao yang sangat indah alamnya juga udara yang dingin.

Tak sampai dua jam rombongan mendarat di kampung nan elok mantan Mendagri Gamawan Fauzi Alahan Panjang, dengan ramahnya Yoki Fernanda (YD5AIP) beserta isteri menyambut rombongan sekaligus menyuguhkan Kopi panas serta Sate ayam dan kambing yang membuat peserta bertambah semangat untuk menunju areal wisata Central Park yang berjarak sekitar 5 kilometer.

Menuju Objek Central Park kembali convoi melewati jalan yang perlu mendapat perhatian Pemda Kabupaten Solok, sebab jalan cukup parah banyak lobang yang membuat kendaraan jenis sedan harus pelan tak sampai 20 menit sampai di Central Park yang membuat mata sangat terbuka melihat pemandangan alam yang indah dengan Danau Di Ateh yang indah serta perumahan penduduk Nagari Sungai Nanam, Salimpek dan Alahan Panjang.

Acara touring perdana ini cukup mendapat perhatian ini sebab terjalin rasa persaudaraan dan kekompakan di udara dan darat. Dimana masing masing anggota telah mempersiapkan untuk makan siang secara berjamba dengan sambal ala kampuang dengan samba lado Tanak pucuak ubi jo jariang, serta goreng lainnya ak ketinggalan karupuak leak jo kacang padi.

Ketua Orari Lokal Solok Nasril In Dt Malintang Sutan merasa senang karena anggota Orari cukup kompak, mudah2an kedepan akan kita tingkatkan touring sambil silarahmi sebab akan berdampak positif terhadap objek pariwisata serta rasa persaudaraan.


Wartawan : Zul Nazar
Editor : sc.astra

Tag :#OrariSolok #Touring #CentralPark #AlahanPanjang

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com