HOME POLITIK KOTA PADANG PANJANG
- Sabtu, 13 Juli 2024
Didampingi Forkopimda, Pj Wako Sonny Lepas Pendistribusian Logistik PSU DPD RI

Didampingi Forkopimda, Pj Wako Sonny Lepas Pendistribusian Logistik PSU DPD RI
Pd. Panjang. (Minangsatu) - Penjabat (Pj) Wali Kota, H. Sonny Budaya Putra, AP, M.Si bersama Forkopimda, Jumat (13/7/2024), melepas pendistribusian logistik Pemungutan Suara Ulang (PSU) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang Panjang.
Logistik yang disalurkan untuk PSU digelar Sabtu (13/7/2024), antaranya kotak suara, bilik suara masing-masing empat di 196 TPS. Alat kelengkapan TPS seperti kertas suara, alat bantu tuna netra, formulir, alat coblos, dan peralatan pendukung lainnya.
Pelepasan secara simbolik logistik PSU DPD RI ini, dilaksanakan setelah apel siaga di halaman Kantor KPU, diikut personel TNI, Polri, Pol PP, Dishub, komisioner serta jajaran KPU.
Tampak hadir, Kapolres Kapolres, AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro, SIK, MAP, Dandim 0307/TD, Letkol Inf Agus Priyo Pujo Sumedi, SIP, M.Han, perwakilan Forkopimda dan undangan lainnya.
Ketua KPU Padang Panjang, Puliandri, menyampaikan rasa syukur lantaran dalam waktu yang singkat persiapan logistik pelaksanaan PSU mampu dirampungkan pada Kamis (12/7/2024) malam, pukul 22.00 WIB meskipun hal itu menguras energi dan waktu.
“Alhamdulillah pada malam tadi selesai finalisasi logistik dan disalurkan hari ini,” katanya.
Sementara itu, Pj Wako Sonny, kembali mengajak warga Padang Panjang berpartisipasi menggunakan hak suaranya pada PSU DPD RI ini.
“Kami mengajak kepada warga kota mengggunakan hak suaranya pada PSU 13 Juli ini. Mari berbondong-bondong ke TPS. Semoga pelaksanaan PSU dapat berjalan sukses dan damai,” ujarnya.
Editor : melatisan
Tag :#Distribusi Logistik #PSU DPD-RI Sumbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KETUA GERINDRA YULIUS KAISAR, HIMBAU KADER TETAP FOCUS MENGABDI UNTUK RAKYAT
-
KETUA KPU PULIANDRI OPTIMIS HASIL AKHIR MK TIDAK AKAN MENGUBAH
-
PELANTIKAN WAKO/WAWAKO PADANG PANJANG TERPILIH, BELUM ADA KEPASTIAN DARI KPU
-
DIBAWAH KEPEMIMPINAN MARDIANSYAH, PAN SUKSES ANTAR KADER KE KURSI CAWAWAKO PADANG PANJANG
-
KETUA GERINDRA PADANG PANJANG, YULIUS KAISAR: KRITIKAN MEDIA MENGINGATKAN KITA
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL