HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN SOLOK SELATAN

  • Kamis, 5 Juni 2025

Bupati Khairunas Tinjau Wahana Hot Water Boom, Instruksikan Pengembangan Fasilitas Wisata

Bupati Khairunas Tinjau Wahana Hot Water Boom, Instruksikan Pengembangan Fasilitas Wisata
Bupati Khairunas Tinjau Wahana Hot Water Boom, Instruksikan Pengembangan Fasilitas Wisata

Solok Selatan (Minangsatu) — Bupati Solok Selatan, H. Khairunas, melakukan kunjungan langsung ke destinasi wisata Wahana Hot Water Boom pada Rabu (4/6/2025).

Didampingi jajaran pemerintah daerah dan dinas terkait, kunjungan ini bertujuan untuk meninjau langsung kondisi fasilitas serta merumuskan langkah strategis untuk pengembangan kawasan wisata tersebut.

Dalam kunjungannya, Bupati Khairunas menekankan pentingnya peningkatan berbagai aspek, baik dari segi kenyamanan pengunjung, kebersihan, hingga penambahan fasilitas pendukung. Ia juga memberikan sejumlah instruksi kepada dinas teknis agar segera melakukan pembenahan yang diperlukan.

"Destinasi wisata seperti ini memiliki potensi besar untuk menjadi daya tarik utama Solok Selatan. Karena itu, saya minta dinas terkait bergerak cepat melakukan pembenahan dan pengembangan secara menyeluruh agar wahana ini benar-benar layak dikunjungi dan memberi dampak positif bagi masyarakat,” tegas Bupati Khairunas.

Pengembangan yang dimaksud meliputi penataan area pemandian, penyediaan fasilitas umum yang memadai, peningkatan keamanan, hingga promosi wisata yang lebih efektif.

Kehadiran Bupati beserta jajaran pemerintahan ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kabupaten Solok Selatan dalam mendukung sektor pariwisata sebagai salah satu pilar pembangunan ekonomi daerah.

Dengan langkah cepat dan kolaboratif antar instansi, diharapkan Wahana Hot Water Boom dapat menjadi destinasi unggulan yang tidak hanya menarik wisatawan lokal, tetapi juga dari luar daerah.(*)


Wartawan : Vino Solsel
Editor : Benk123

Tag :#solokselatan

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com