- Jumat, 16 Juni 2023
Berlirik Sedikit “Nakal”, Savaz Rilis Single Video Viral!
Bandung (Minangsatu) - Savaz, grup band asal Kota Bandung yang tengah mengentak panggung rock Tanah Air akan meluncurkan single berjudul Video Viral!. Lagu perdana mereka tersebut akan dirilis pada Rabu, 28 Juni 2023 diberbagai platform musik digital.
Bassis Savaz, Mr.Surace saat diwawancarai pada Jumat (16/6/2023) mengatakan, Savaz mengusung genre musik basic rock dengan lirik yang menghindari kata-kata puitis, seperti yang sedang hits di kalangan generasi saat ini. Savaz memilih lirik yang sedikit “nakal”, namun cenderung mudah dicerna dan berkarakter.
“Video Viral!, single pertama Savaz mencoba mengangkat tema keresahan yang terjadi di anak-anak muda zaman sekarang, yang tak sedikit kejadian tersebut berakhir fenomenal,” kata Mr.Surace.
Dengan dirilisnya lagu Video Viral!, Mr.Surace berharapan besar. Ia ingin pesan dari lagu tersebut tersampaikan dengan baik.
“Jadi anak muda gak usah aneh-aneh. Melainkan fokus dengan hal-hal yang positif, kalau pun tidak bisa menjadi manfaat, setidaknya jangan jadi beban buat orang-orang sekitar,” kata Mr.Surace.
Savaz terbentuk pada tahun 2022, para personalnya ada Indra dan Olya (vokal), Feriz (gitar), Mr.Surace (bass), Gemma (organ), dan Arie (drum). Berawal dari sekadar hobi ngeband dengan teman-teman sekantor, semakin lama mereka makin serius mengisi panggung dari kota ke kota.
Eksistensi Savaz didukung beberapa rockers legendaris di Tanah Air. Di antaranya, yaitu ; Ovy Rif, Gangan Sahara, Captain Kris, Heydi Powerslaves, sampai Roy Jeconiah.
Editor : Fadli
Tag :savaz,video viral!,mr.surace,lagurockindonesiaterbaru2023,
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
GANDENG ALLYA ZENAB, MITOLOGI SUNTIKKAN JIWA BARU KE LAGU “BERHARAP”
-
IDAN JAYA KUSUMA RILIS SINGLE PERDANA “RINDU DIA”, TERINSPIRASI DARI DOA IBU
-
NAURA BAHRI SIAP JADI IKON GEN Z MULTITALENTA INDONESIA TAHUN 2026
-
BOYKE REZA DAN CHERYLL RILIS SINGLE “AKU TAHU”, RAYAKAN CINTA LEWAT IRAMA LEMBUT DAN PENUH MAKNA
-
BAMBANG TAIDI RILIS ALBUM “PUJAANKU”, REFLEKSI CINTA DAN SPIRITUALITAS DALAM BALUTAN POP RETRO
-
PASAN BURUANG DAN ALAM YANG LUKA: RENUNGAN EKOKRITIK DI TENGAH BENCANA SUMATERA
-
MAHASISWA KKN KEBENCANAAN UNIVERSITAS ANDALAS LAKUKAN PENDATAAN DAMPAK BANJIR DI KAPALO KOTO, PADANG
-
SEDIKIT KEGEMBIRAAN DI TENGAH KECEMASAN, CATATAN HENDRY CH BANGUN
-
MAHASISWA KKN UNIVERSITAS ANDALAS TOBOH GADANG DORONG PERTANIAN BERKELANJUTAN MELALUI PROGRAM RAMAH LINGKUNGAN
-
MAHASISWA KKN UNAND MENGAJAR DI DUA TK TOBOH GADANG, KENALKAN RAGAM HIAS MINANGKABAU DAN JEPANG