HOME OLAHRAGA PROVINSI SUMATERA BARAT

  • Rabu, 17 Januari 2018

Awal Februari Pelatda Berjalan Bagi Atlet Dan Pelatih Binaan Koni Sumbar

Ketua Umum Koni Sumbar Syaiful dan Waketum II, Fazril Ale, membicarakan Pelatda Berjalan
Ketua Umum Koni Sumbar Syaiful dan Waketum II, Fazril Ale, membicarakan Pelatda Berjalan

Padang (Minangsatu) - KONI Sumatera Barat mulai awal Februari ini akan melaksanakan Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) Berjalan atlet-atlet binaannya. Namun berapa jumlah atlet dan pelatih peserta Pelatda itu menurut Ketua Umum KONI Sumbar Syaiful, SH, M.Hum masih dalam pendataan.

“Berapa jumlah atlet dan dari berapa cabornya saat ini masih kita hitung. Selain terjadinya penambahan jumlah atlet juga karena keberhasilan mereka selama tahun 2017, ungkap Syaiful. Dijelaskan, Koni Sumbar memberlakukan aturan promosi dan degradasi terhadap atlet-atlet yang diikutkan pada Pelatda ini.

Dijelaskannya saat ini Tim Prestasi KONI Sumbar yang merupakan pengurus dari tiga bidang meliputi bidang pembinaan prestasi (binpres), bidang penelitian dan dan pengembangan (litbang) serta bidang pendidikan dan penataran (diktar) juga sedang merumuskan jadual, regulasi dan perencanaan kebutuhan untuk Pelatda tersebut.

Ketiga bidang di bawah koordinasi Wakil Ketua Umum II, Drs.Fazril Ale, ini juga akan melibatkan Tim Analisa dan Monitoring selain Tim Satgas yang akan memantau pelaksanaan Pelatda itu nanti

Fazril Ale menjelaskan bahwa sebelum ini KONI Sumbar sudah menetapkan 70 atlet dan 22 pelatih sebagai binaan KONI Sumbar, yang mendapat bantuan dana pembinaan setiap bulan. Di akhir tahun 2017 , beberapa di antara atlet tersebut juga mendapat reward (penghargaan) dari KONI Sumbar sehubungan keberhasilan mereka mempertahankan prestasi baik lewat Kejurnas, POMNAS maupun iven lainnya.

Ada di antara atlet kita yang selama tahun 2017 mengalami kegagalan serta ada pula yang tidak mengikuti iven sama sekali karena cabornya memang tidak ada kegiatan Kejurnas dan iven nasional lainnya. Sebaliknya ada pula atlet yang mengalami peningkatan prestasi dibanding tahun sebelumnya. "Nah, hal-hal seperti inilah yang saat ini sedang didata oleh Tim Prestasi bersama Tim Analisis dan Monitoring untuk menentukan status promosi dan degradasi dari para atlet tersebut,” tambah Ale.

Sementara Ketua Bidang Binpres KONI Sumbar Sutan Henddy Luthan juga berencana memanggil semua pelatih dari seluruh cabor yang atletnya ikut Pelatda guna mendengarkan paparan program yang akan diberikan selama setahun Pelatda berlangsung.

“Kita kan tidak ingin pelatih hanya sekedar copy paste program orang lain sementara dia sendiri tidak mengerti dengan program tersebut," tandas Henddy. Sembari  mendengarkan presentasi program pelatih, Bidang Binpres juga bisa memberikan masukan-masukan untuk perbaikan dan kelancaran pelaksanaan programnya.

 

( nonos/batuah)

 


Wartawan : Nonos/Batuah
Editor :

Tag :#Pelatda_Berjalan_Koni_Sumbar#

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com