HOME PENDIDIKAN -

  • Selasa, 28 Juli 2020

SMAN 1 Guguak; Lulus Sebanyak 321 Orang, 57 Orang Diterima Di Perguruan Tinggi

Muh Hijaz Kepala Sekolah SMAN 1 Guguak
Muh Hijaz Kepala Sekolah SMAN 1 Guguak

Limapuluh Kota (Minangsatu) - Dari 321 orang siswa-siswi kelas XII yang lulus pada tahun ajaran 2019-2020 di SMAN 1 Kecamatan Guguak, Kabupaten Limapuluh Kota, sebanyak 57 orang sudah dinyatakan diterima di berbagai perguruan tinggi. 

Kabar gembira ini, diungkapkan Kepala Sekolah Muh. Hijaz, S.Pd, M.M.P.d didampingi wakil kepala sekolah bagian Humas Marniliza, S.Pd, waka Kesiswaan Drs. Hamda, waka kurikulum Yusra Defawati, S.Pd, dan waka sapras Mediani, S.Pd, Selasa (28/7) di Guguak.

Dikatakan, meski saat ini yang sudah dipastikan duduk di bangku kuliah itu ada sebanyak 57 orang, namun Muh. Hijaz optimis akan ada penambahan lagi kedepannya, karena saat ini masih berlangsung seleksi-seleksi masuk perguruan tinggi lainnya di Indonesia. 

"Kita masih menunggu hasil-hasil lainnya, mudah-mudahan ada penambahan," harapnya. 

Adapun peserta didik yang sudah dinyatakan diterima di berbagai perguruan tinggi tersebut, sebanyak 14 orang lulus jalur SNMPTN, 5 orang melalui jalur SNMPN, 1 orang jalur JPA1, 1 orang dapat beasiswa Politeknik Pos Indonesia, 1 orang jalur PSUD, dan sebanyak 35 orang lulus jalur SPAN-PTKIN. 

"Ya, Alhamdulillah, diharapkan siswa-siswi kita ini bisa menimba ilmu yang banyak di tempat kuliahnya nanti," harap Hijaz. 

Dikatakan Drs. Hamda, nantinya siswa yang lulus jalur SNMPTN tersebut bakal tersebar di berbagai perguruan tinggi negeri di Indonesia seperti IPB, UNP, UNAND, UNSOED, UNSYIAH, UIN SUSKA, dan UNIMAL. 

Selanjutnya lima orang siswa yang lulus jalur SNMPN bakal kuliah di dua Politeknik asal Sumatera Barat yakni, Politeknik Negeri Padang sebanyak 3 orang dan 2 orang di Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh. 

Untuk jalur SPAN PTKIN, nantinya ke 35 orang siswa yang lulus dari jalur ini bakal tersebar juga di berbagai perguruan tinggi Keagamaan di Indonsia, seperti IAIN Bukittinggi, UIN Imam Bonjol Padang, IAIN Batusangkar, IAIN Jember, dan UIN SUSKA. 

"Semoga anak-anak kita ini menjadi kebanggaan kedua orang tuanya," harap Hamda.

Bicara tentang proses belajar dalam jaringan (Daring) di SMAN 1 Kecamatan Guguak, kepala sekolah Muh. Hijaz mengungkapkan sampai sekarang masih aman-aman saja. 

"Daring kita aman terkendali," katanya.


Wartawan : Fegi AP
Editor : sc.astra

Tag :#SMAN1Guguak

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com