HOME OLAHRAGA PROVINSI SUMATERA BARAT
- Selasa, 24 Desember 2024
Pemprov Sumbar Sambut Kembalinya Tim Persikopa Ke Kampung Halaman

Pemprov Sumbar Sambut Kembalinya Tim Persikopa ke Kampung Halaman
Padang (Minangsatu) – Kembalinya Tim Persatuan Sepak Bola Pariaman (Persikopa), runner-up Piala Soeratin U-17, disambut meriah Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) di Bandara Internasional Minangkabau (BIM), Senin (23/12/2024).
Hadir mewakili Gubernur, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumbar, Maifrizon tampak mengalungkan bunga kepada seluruh skuad Persikopa.
Menurutnya, penyambutan ini simbol terima kasih dan kebanggaan pemerintah daerah atas keberhasilan Persikopa dalam gelaran Piala Soeratin U-17 tahun 2024 di Yogyakarta.
"Kita sambut karena kita bangga dengan semangat juang dan keberhasilan Persikopa dalam Piala Soeratin U-17 tahun 2024," ungkap Maifrizon.
Pada gelaran tahun 2025 nanti, Maifrizon berharap Persikopa berhasil keluar sebagai juara. Sebab, raihan sebagai runner up sudah dua kali didapatkannya, yakni pada 2023 dan 2024.
"Ini sudah kedua kalinya, mudah-mudahan tahun depan Persikopa berhasil keluar sebagai juara," harap Kadispora Sumbar, Maifrizon.
Diketahui, Tim Persikopa baru saja berhasil meraih Runner Up Piala Soeratin U-17 tahun 2024. Persikopa kalah dalam partai final melawan PS Banten dengan skor akhir 3-1 di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Jumat (20/12) lalu.
Editor : Benk123
Tag :#Persikopa runner-up Soeratin cup #Persikopa disambut #Kadispora #Maifrizon
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
VASKO RUSEIMY PIMPIN IPSI SUMBAR: WAKIL GUBERNUR MENANG AKLAMASI DENGAN DUKUNGAN 80 PERSEN
-
WAGUB VASKO RUSEIMY DINILAI SOSOK MUDA YANG BERKOMITMEN MEMAJUKAN PENCAK SILAT SEBAGAI BAGIAN BUDAYA MINANG
-
SIAPKAN PEMBINAAN TERENCANA DAN BERKESINAMBUNGAN, DEFRI NASLI MAJU JADI KETUA KONI SUMBAR
-
GUBERNUR MAHYELDI INGATKAN PENTINGNYA PEMBINAAN ATLET USIA MUDA
-
PERSAMBI SUMBAR RESMI DILANTIK, NURFIRMAN WASYAH JADI KETUA
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU