HOME EKONOMI KABUPATEN SOLOK SELATAN

  • Minggu, 23 Juni 2024

Pemkab Kembangkan Korporasi Peternakan Di Solok Selatan

Potensi budidaya peternakan Sapi  di Solok Selatan
Potensi budidaya peternakan Sapi di Solok Selatan

Pemkab Kembangkan Korporasi Peternakan di Solok Selatan

Solok Selatan (Minangsatu) - Sebagai salah satu wilayah di Provinsi sumatera barat (Sumbar) yang memiliki potensi pengembangan sapi potong yang cukup besar. Dengan didukung ketersediaan lahan dan potensi sumber pakan ternak yang tersedia sepanjang tahun.

Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Solok Selatan, Sumatera Barat, melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Biro Perencanaan Kementerian Pertanian, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Sumbar, dan Pengurus Kelompok Tani Kegiatan Desa Korporasi Sapi, Pengurus Koperasi Serta Penyuluh Pertanian seKabupaten Solok Selatan, di Hotel Pesona Alam Sangir, Kamis (20/6).

Hal itu sebagai upaya Pemkab Solsel dalam mengoptimalkan pembangunan dan pengembangan subsektor peternakan, menjadi salah satu prioritas dalam target pembangunan Kabupaten Solok Selatan.

Bupati Solok Selatan, H. Khairunas mengatakan, dalam misi peningkatan ekonomi kerakyatan dan daya saing daerah, hingga saat ini sektor pertanian melalui subsektor peternakan terus memberikan kontribusi yang besar dalam dalam pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Solok Selatan.

"Terlihat dari sumbangsih sektor ini terhadap PDRB Kabupaten Solok Selatan, yaitu lebih dari 25% Setiap tahunnya," kata Khairunas menjelaskan.

Selain itu, Khairunas menyebut, hal ini juga memberikan dampak terhadap penyerapan tenaga kerja, peningkatan pendapatan masyarakat dan penyediaan pangan.

Terkait dengan pengembangan program desa korporasi sapi dalam beberapa tahun ini, Khairunas menyampaikan, pihaknya terus melaksanakan program pendampingan dan pelatihan kepada pengurus dan anggota kelompok tani peternak.

"Terutama yang berkaitan dengan teknologi budidaya ternak sapi potong dan pengolahan hasil ikutan berupa kompos, melalui penyuluh pertanian dilapangan juga terus dilakukan pendampingan terhadap manajemen kelembagaan kelompok," sambung Khairunas.

Di samping itu, pihaknya turut mengikutsertakan pengurus koperasi sangir serumpun sejahtera sebagai peserta aktif dalam pelatihan-pelatihan tentang perkoperasian.

Dimana dalam dua tahun terakhir ini, kelompok tani yang tergabung dalam kegiatan desa korporasi sapi ini, sudah mampu menjadi salah satu lembaga yang menyediakan hewan qurban bagi masyarakat di kabupaten solok selatan.

Untuk itu, Khairunas berharap adanya dukungan dan pendampingan yang berkelanjutan, baik dari kementerian pertanian melalui direktorat jenderal peternakan, maupun dari dinas peternakan dan kesehatan hewan provinsi sumatera barat.

Hal ini di sebabkan, Keterbatasan anggaran APBD, sehingga pengembangan program belum maksimal, namun adanya dukungan anggaran dari kementerian pertanian, melalui dana APBN maupun APBD provinsi sumatera barat, kedepannya program ini diharapkan dapat dioptimalkan


Wartawan : Alvino
Editor : melatisan

Tag :#Peternakan Sapi #Pemkab Solok Selatan

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com