HOME EKONOMI KOTA PADANG

  • Rabu, 20 September 2023

Peduli Akan Pendidikan,Bank Nagari Kucurkan Beasiswa Di ITP

Pemimpin Bank Nagari Cabang Utama Padang,Yasrizal Idrus, SH (kanan ) dan Rektor ITP, Dr. Ir. Hendri Nofrianto, M.T ( kiri ) mengapit dua penerima beasiswa
Pemimpin Bank Nagari Cabang Utama Padang,Yasrizal Idrus, SH (kanan ) dan Rektor ITP, Dr. Ir. Hendri Nofrianto, M.T ( kiri ) mengapit dua penerima beasiswa

Padang ( Minangsatu ) - Bank Nagari menyerahkan Beasiswa Pendidikan kepada 25 mahasiswa berprestasi Institut Teknologi Padang ( ITP ) sebagai wujud komitmen dan kepedulian Bank Nagari untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.

Penyerahan beasiswa dilakukan secara simbolis oleh Pemimpin BankNagari Cabang Utama Padang,Yasrizal Idrus, SH. kepada mahasiswa ITP yang didampingi langsung oleh Rektor ITP, Dr. Ir. Hendri Nofrianto, M.T pada saat pembukaan acara Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru ( PPKMB ) ITP 2023 yang digelar pada Selasa 19 September 2023

Dalam sambutannya, Yasrizal Idrus mengatakan bahwa pendidikan merupakan salah satu fondasi kemajuan bangsa dan berharap beasiswa ini dapat memotivasi mahasiswa berprestasi untuk semangat terus belajar dan meraih kesuksesan. 

Senada dengan itu, rektor Institut Teknologi Padang ( ITP ) , Dr. Ir. Hendri Nofrianto, M.T melalui WhatsApp menyampaikan rasa syukur atas perhatian Bank kebanggaan masyarakat Sumbar itu kepada mahasiswa berprestasi.

" Alhamdulillah,setiap tahunya, mahasiswa kami yang berprestasi selalu mendapatkan beasiswa dari Bank Nagari" ungkapnya

Lebih lanjut,rektor menyampaikan bahwa seleksi penerimaan beasiswa di saring berdasarkan kemampuan akademik yang unggul dan faktor finasial.

" Sebanyak 25 orang mahasiswa kami yang berprestasi mendapatkan bantuan sebesar Rp 2 juta rupiah per orangnya,selain prestasi akademik faktor ekonomi juga menjadi penentu untuk mendapatkan bantuan ini" pungkasnya.


Wartawan : Ing
Editor : boing

Tag :#BankNagari #ITP #Beasiswa #CSR

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com