HOME AGAMA KABUPATEN SOLOK SELATAN
- Senin, 16 September 2024
Masyarakat Padati RTH Padang Aro Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Bupati Himbau Tegakkan Syariat Islam Dimanapun Berada

Solok Selatan (Minangsatu) - Pemkab Solok Selatan menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah bersama masyarakat di RTH Padang Aro, Senin (16/09/2024).
Masyarakat memadati RTH, lebih kurang 2rb pengunjung menghadiri. Kemudian dengan hadirnya penceramah Ustadz Dr. H. Wakidul Kohar, M.Ag yang pada hari itu memberikan tausiah agama menambah hikmati perayaan hari kelahiran Rasulullah.
Dalam kesempatan tersebut, bupati Khairunas dalam sambutan mengatakan semoga dengan kehadiran Ustadz dapat lebih mempererat silaturahmi, serta meningkatkan pemahaman dalam melaksanakan syariat islam di Kabupaten Solok Selatan yang kita cintai ini.
"Ini adalah momen penting bagi kita sebagai Umat Nabi Muhammad SAW, karena pada peringatan Maulid Nabi ini, kita dapat mengambil banyak pelajaran, khususnya dari sejarah hidup", jelasnya
![]() |
Khairunas juga mengatakan bahwa Nabi Muhammad patutnya menjadi inspirasi buat kita semua, terutama di Kabupaten Kabupaten Solok Selatan dalam menegakkan Syariat Islam secara secara sepenuhnya.
"Tidak ada pilihan lain bagi kita semua, semua unsur untuk mengambil peran masing-masing, walau sekecil apapun dalam menegakkan syariat islam dimanapun kita berada, khususnya di Kabupaten Solok Selatan", tegasnya.
Terakhir bupati ucapkan terimakasih kepada seluruh Muzakki yang telah membayarkan zakatnya kepada Baznas Kabupaten Solok Selatan, dan diserahkan kepada para Mustahik di Kabupaten Solok Selatan, khusus di Kecamatan Sangir sebanyak 1.200 Mustahik.
Bersama wakil bupati H.Yulian Efi, sekdakab, Jajaran Forkopimda, Ketua PKK, GOW, dan seluruh kepala OPD pada kesemapatan itu turut ikut membagikan bantuan beras kepada masyarakat.
Editor : melatisan
Tag :#Maulid Nabi #Pemkab Solok Selatan
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
BUPATI DAN WAKIL BUPATI SOLOK SELATAN SAKSIKAN LANGSUNG PENYEMBELIHAN HEWAN KURBAN
-
PEMKAB SOLSEL SIAPKAN PULUHAN HEWAN QURBAN SAMBUT IDUL ADHA 2025
-
BUPATI DAN WAKIL BUPATI SOLOK SELATAN GELAR SHALAT IDUL ADHA 1446 H BERSAMA MASYARAKAT
-
SAFARI RAMADHAN TERAKHIR, BUPATI KHAIRUNAS AJAK MASYARAKAT ABAI MENJADI REKAN TERBAIK SUKSESKAN VISI MISI PEMERINTAH
-
SAFARI RAMADHAN DI PEKONINA: BUPATI KHAIRUNAS SERAP ASPIRASI DAN DORONG KEMAJUAN MASYARAKAT
-
DINAKHODAI ARISAL AZIZ, OPTIMISTIS MATAHARI KEMBALI BERSINAR TERANG DI SUMBAR
-
TRANSFORMASI PSIKOLOGI ANAK MELALUI PENDIDIKAN INKLUSIF DAN HUMANISTIK
-
PSIKOLOGI HUMANISTIK PADA TOKOH YASUAKI YAMAMOTO DALAM NOVEL “TOTTO-CHAN GADIS KECIL DI PINGGIR JENDELA” KARYA TETSUKO KUROYANAGI
-
MANARI DI LADANG URANG: ANTARA KEBEBASAN DAN KESADARAN SOSIAL DALAM BINGKAI KEARIFAN MINANGKABAU
-
BARA KATAJAM LADIANG,LABIAH TAJAM MULUIK MANUSIA: SEBUAH PRIBAHASA MINANGKABAU