- Sabtu, 14 September 2024
Kalah Dari Malut United, Akhir Dari Perjalanan Hendri Susilo Bersama Semen Padang FC

Kalah Dari Malut United, Akhir Dari Perjalanan Hendri Susilo Bersama Semen Padang FC
Yogyakarta (Minangsatu) - Match Day 4 BRI Liga 1 menjadi momen terakhir kebersamaan Coach Hendri Susilo bersama Tim Kabau Sirah Semen Padang FC. Usai kalah dari Malut United 2-1, manajemen SPFC sepakat mengakhiri kerjasama dengan pelatih asal Bukittinggi ini.
"Semen Padang FC (SPFC) memastikan berpisah dengan pelatih kepala, Hendri Susilo. Keputusan itu diambil setelah manajemen tim melakukan rapat evaluasi bersama tim pelatih usai kekalahan dalam laga pekan ke-4 BRI Liga 1 menghadapi Malut United, Jumat (15/09/2024) di Stadion Sultan Agung, Bantul," tulis rilis resmi Semen Padang FC.
Dari empat laga yang sudah dilalui, SPFC hanya mampu memetik satu kemenangan. Sisanya, berakhir dengan tiga kekalahan.
"Ya benar, dalam rapat evaluasi yang sudah kita lakukan barusan, coach Hendri menyatakan mundur dari posisi pelatih kepala tim," ujar CEO SPFC, Win Bernadino.
"Kita ucapkan terimakasih kepada beliau atas dedikasinya kepada tim. Kita doakan beliau bisa sukses diperjalanan selanjutnya," tambahnya.
Dengan mundurnya Hendri Susilo selaku pelatih kepala, manajemen akan langsung berburu pelatih anyar untuk menukangi tim dalam lanjutan Liga 1 2024. Apalagi laga super ketat akan dijalani tim SPFC. Untuk bulan ini sendiri masih akan ada 3 laga yang akan dijalani.
Mengatasi kekosongan pelatih kepala, manajemen menunjuk Hengki Ardiles untuk memimpin tim sementara waktu.
"Tentunya kita segera mencari pelatih kepala baru. Kita tahu laga yang akan datang super ketat. Menjelang akhir bulan akan ada tiga laga. Sembari kita dalam proses mendatangkan pelatih baru, kita menunjuk Hengki Ardiles sebagai carateker tim," imbuh Win Bernadino.
Editor : melatisan
Tag :#Pelatih Semen Padang #Hendri Susilo
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
WADUH, SPFC DISANKSI FIFA. DILARANG DAFTARKAN PEMAIN BARU SELAMA TIGA BURSA TRANSFER. KOK BISA?
-
TIMNAS DIBANTAI JEPANG 0-6, ANGGOTA DPR RI H. ARISAL AZIZ: ERICK THOHIR WAJIB BERTANGGUNG JAWAB
-
INI DIA 3 KLUB PROMOSI LIGA 1 MUSIM 2025/2026
-
TAMPIL MENGESANKAN, BECKHAM PUTRA UCAP INI SETELAH DEBUT BERSAMA TIMNAS SENIOR INDONESIA
-
WAKIL BENGKULU TRI BRATA RAFLESIA JUARA LIGA 4 PERDANA
-
SUMATERA BARAT RAIH PENGHARGAAN DI FESTIVAL HOMESTAY NUSANTARA 2025, GUBERNUR MAHYELDI DIGANJAR IHSA AWARD
-
FARIANDA, PEMIMPIN MUDA PERS SUMUT YANG TEGASKAN ETIKA: CIPTAKAN SUASANA NYAMAN BAGI POLDA SUMUT
-
OPTIMALISASI PEMELIHARAAN ALAT KESEHATAN UNTUK TINGKATKAN KUALITAS LAYANAN RUMAH SAKIT
-
MERAJUT SILATURAHMI DAN GAYA HIDUP SEHAT: TURNAMEN BANK NAGARI HUT KE-63 MENGINSPIRASI SEMANGAT KERJA
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH