HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PAYAKUMBUH

  • Jumat, 26 April 2024

Iskandar Pimpin Peradi Kota Payakumbuh, Ketua DPRD Hamdi Agus: Semoga Advokat Payakumbuh Makin Profesional

Ketua DPRD Kota Payakumbuh, Hamdi Agus
Ketua DPRD Kota Payakumbuh, Hamdi Agus

Payakumbuh (Minangsatu) - Ketua DPRD Kota Payakumbuh Hamdi Agus, mengucapkan selamat atas terpilihnya Iskandar sebagai Ketua DPC Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Kota Payakumbuh untuk masa bakti 2024-2029.

Iskandar terpilih setelah melalui proses yang cukup alot dan berlangsung secara demokratis, dalam Musyawarah Cabang I (Muscab) Peradi Kota Payakumbuh di Hotel Kolivera Sicincin, Kecamatan Payakumbuh Timur, Kota Payakumbuh, Kamis (25/4/2024).

"Selamat atas terpilihnya Pak Iskandar sebagai Ketua DPC Peradi Kota Payakumbuh untuk lima tahun kedepan," kata ketua DPRD Kota Payakumbuh Hamdi Agus di kantornya, Jumat (26/04/2024).

Hamdi berharap, dengan dilantiknya DPC Peradi Payakumbuh, bisa semakin memajukan peran dan profesi advokat yang ada di Kota Payakumbuh.

Disamping itu juga meningkatkan profesionalisme advokat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

"Kami siap bersinergi dan bekerja sama dengan Peradi Payakumbuh dalam melaksanakan program-program organisasi agar bisa membantu masyarakat Payakumbuh yang terkena masalah berkaitan dengan hukum”, ucapnya.

"Semoga ke depannya Peradi Payakumbuh semakin maju dan sukses lagi dalam memberikan bantuan hukum kepada masyarakat kita khususnya di Payakumbuh dan Indonesia pada umumnya," pungkasnya.


Wartawan : Fegi Andriska Putra
Editor : melatisan

Tag :#Peradi Kota Payakumbuh #DPRD Payakumbuh

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com