HOME OLAHRAGA NASIONAL

  • Minggu, 18 September 2022

Cetak Brace Saat Menghadapi Persiraja, Rosad Setiawan Raih 'SPFC Player Of The Match'

Rosad Setiawan saat menerima penghargaan Player of the Month yang diserahkan langsung Pelatih SPFC Delfiadri (Foto semenpadang.fc)
Rosad Setiawan saat menerima penghargaan Player of the Month yang diserahkan langsung Pelatih SPFC Delfiadri (Foto semenpadang.fc)

Padang (Minangsatu) - Tampil mengesankan membela Semen Padang FC saat berhadapan dengan Persiraja, Jum'at (16/09/2022), Rosad Setiawan dianugerahi 'Player of the Match' oleh tim pelatih dan manajemen SPFC. 

'Bang Jagad' panggilan akrab Rosad setiawan mengukir catatan apik lewat 2 gol heading ke gawang Persiraja. Raihan tersebut menjadikan Rosad bersama Silvio Escobar menjadi Top Skor Tim dengan mencetak masing-masing 3 gol. Satu gol lain dihasilkan Rosad kala bersua Sriwijaya FC beberapa waktu lalu. 

"Alhamdulillah, terimakasih untuk tim pelatih dan manajemen. Ini semua berkat kerjasama tim dan seluruh pemain. Saya bukan apa-apa tanpa tim. Saya persembahkan ini untuk tim dan seluruh fans SPFC," ujar Rosad, saat dihubungi Minangsatu, Minggu (18/09/2022). 

Ditambahkan Rosad, ia merasa bangga dan sekaligus kagum karena bagi dirinya ini kali pertama ia memperoleh penghargaan serupa yang diinisiasi oleh tim pelatih dan manajemen.

"Selama saya bermain di Semen Padang, baru tahun ini ada semacam penghargaan seperti ini yang diperuntukkan bagi pemain dari tim pelatih dan manajemen yang merupakan hasil penilaian dari setiap pertandingan. Ini adalah suatu kemajuan bagi kita bersama," imbuhnya. 

Menurut Rosad, pemberian penghargaan ini bagus untuk meningkatkan performa pemain, baik secara tim maupun individu.

"Ini bagus untuk tim, karena bisa memotivasi pemain untuk bermain lebih. Semoga motivasi positif terus berlanjut di setiap pertandingan. Tim tetap lebih utama dari pada prestasi individu di dalamnya. Semoga harapan kita lolos ke Liga 1 tahun depan bisa tercapai," harapnya. 

Pelatih SPFC Delfiadri mengatakan bahwa penghargaan 'Player of the Match' diberikan kepada pemain yang mampu memberikan perubahan besar pada masing-masing laga Semen Padang FC.

"Dalam pertandingan versus Persiraja, Rosad membawa perubahan besar buat tim apalagi dengan mencetak 2 gol ke gawang Persiraja. Semoga kedepan Rosad semakin lebih baik, begitu juga untuk seluruh pemain SPFC lainnya," ulasnya.

 

Data Diri 

Nama : Rosad Setiawan

Tempat / tanggal lahir : Lubuk Basung / 9 Agustu 1996

Tinggi badan : 175 cm

Berat badan : 69 kg

Posisi : Gelandang 

 

Karir Klub Junior

SSB Tunas Harapan

2008 - 2009 : Yamaha U-13 Sumbar

2010-2011 : Diklat PPLP Sumbar

2011-2013 : Diklat Ragunan 

 

Karir Klub Senior:

2013 - 2014 : Perserang Serang

2016 : Semen Padang FC U-21

2017 : Persinga Ngawi

2017 : Persibat Batang

2018 - sekarang : Semen Padang FC 

 

Karir Timnas : 

Timnas U-19

 


Wartawan : Rivo Septian
Editor : boing

Tag :#rosadsetiawan #semenpadangfc #playerofthemonth #rosad #bgjagad #minangsatu

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com