HOME PERISTIWA KABUPATEN SOLOK SELATAN

  • Selasa, 29 Maret 2022

Balai-Balai Adat Aia Batumbuak Habis Dilalap Si Jago Merah

Balai-balai adat Nagari Aia Batumbuak Kecamatan Gunung Talang hangus dilalap api.
Balai-balai adat Nagari Aia Batumbuak Kecamatan Gunung Talang hangus dilalap api.

Aia Batumbuak (Minangsatu) - Balai-balai adat Nagari Aia Batumbuak Kecamatan Gunung Talang hangus dilalap api. Kurang dari 30 menit, bangunan kayu berukuran 6 x 10 meter tersebut habis tak bersisa.

“Innalillah. Barusan saja terjadi kebakaran di balai-balai adat, sekitar 16.30 sore WIB, Selasa (29/03/2022). Tidak mungkin lagi bisa dibantu damkar, karena cuaca yang panas dan angin kencang, apalagi bangunan terbuat dari kayu, balai-balai adat kami sudah menjadi abu,” ujar Rian salah seorang warga kepada Minangsatu.

Alvon Datuak Tan Marajo, salah seorang ninik mamak Nagari Aie Batumbuak juga membenarkan informasi tentang kejadian kebakaran tersebut.

“Betul, telah terjadi kebakaran balai-balai adat kami. Tidak diketahui dari mana sumber api. Masyarakat sudah tidak sempat lagi menghubungi damkar karena kebakaran terjadi begitu cepat. Apalagi posisi balai-balai adat sedikit terpisah dari pemukiman penduduk,” jelasnya.

Disebutkan Alvon, balai-balai adat Nagari Aia Batumbuak dibangun semenjak tahun 2002 dan baru diresmikan oleh Bupati Solok pada awal tahun 2020. Seluruh material bangunan terbuat dari kayu sehingga sangat mudah sekali untuk terbakar. 

HIngga berita ini diturunkan belum diketahui penyebab pasti kebakaran, serta total kerugian yang diderita akibat kebakaran tersebut.*

 

 

 


Wartawan : Rivo
Editor : Benk123

Tag :#kebakaran, #solok

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com