HOME OLAHRAGA KOTA PADANG PANJANG

  • Rabu, 28 September 2022

25 Pemain Terpilih Untuk Bela Panji PSPP Di Liga III PSSI Sumbar

Pd.Panjang (Minangsatu) - Usai jalani seleksi. Sebanyak 25 pemain terpilih untuk membela klub Persatuan Sepak Bola Padang Panjang (PSPP) di ajang Liga III PSSI Sumatera Barat (Sumbar) yang bakal digelar Oktober mendatang. 

Para pemain tepilih dilaksanakan lewat seleksi terbuka  oleh pengurus bersama pelatih PSPP  berlangsung sejak, Selasa (27/9/2022) hingga, Rabu ini (28/9/2022). Sebanyak 75 pemain berasal dari Kota Padang Panjang dan sekitarnya, ikut dalam seleksi terbuka ini. 

Ketua Tim Pelatih Seleksi, Afrison mengatakan, para pemain tersebut akan didaftarkan bersama sejumlah pemain yang dinilai memiliki kemampuan berlaga di Liga III nanti. 

"Kita berupaya menambah 10 pemain lagi yang dinilai potensial. Jadi, akan ada lebih dari 25 pemain yang didaftarkan membela PSPP di Liga III. Maksimal 35 pemain," ujarnya.

"Seiring tentang waktu terbilang singkat, para pemain terpilih kiranya nanti mampu menunjukkan visi bermain yang baik. Mereka memiliki teknik dan skill di atas rata-rata. Dari game play yang dimainkan, kita melihat kemampuan mereka. Setelah ini, para pemain terpilih akan mengikuti tahap latihan," kata Adrison. (*)


Wartawan : Asril Dt Pangulu Batuah
Editor : Benk123

Tag :#padangpanjang, #pspp

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com