HOME SOSIAL BUDAYA KOTA SOLOK

  • Senin, 8 Agustus 2022

Wawako Solok Buka Pelatihan Digitalisasi Branding, Pemasaran Dan Penjualan Pada Desa Wisata

Solok (Minangsatu) - Wakil Wali Kota Solok H.Ramadhani Kirana Putra membuka kegiatan pelatihan digitalisasi branding, pemasaran dan penjualan pada Desa Wisata/ Homestay/ pondok wisata, kuliner, souvenir dan fotografi bertempat di aula Hotel Taufina Kota Solok Senin (08/08/22).

Sebelumnya Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Solok Elvi Basri laporannya mengatakan kegiatan diikuti Sebanyak  40 peserta yang berlangsung selama tiga hari tanggal 08 sampai 10 Agustus mendatang dengan Narasumber dari akademisi dan praktisi pemasaran digitalisasi serta fotografer profesional, sementara peserta merupakan para pelaku wisata di Kota Solok. 

Selanjutnya Elvi menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini untuk menambah wawasan para peserta akan pentingnya digital branding dimasa sekarang ini, serta agar para pelaku industri wisata dapat bersaing secara sehat. 

Wakil Wali Kota Solok Ramadhani dalam sambutannya sangat apresiasi Jajaran Disparbud Kota Solok atas terlaksananya kegiatan ini, “Terima kasih kepada Disparbud Kota Solok atas terlaksananya kegiatan ini. 

"Harapannya dapat memajukan objek wisata yang ada melalui digitalisasi branding karena saat ini digitalisasi sudah memasuki berbagai sektor. Dengan memanfaatkan digitalisasi, branding dan pemasaran produk-produk wisata dapat menjadi lebih efektif, efisien dari sisi waktu dan modal,” tuturnya.

Oleh karena itu, Dhani berharap dari pelatihan ini nantinya akan muncul insan pariwisata yang mempunyai atensi, perhatian serta semangat untuk menghidupkan pariwisata kita di Kota Solok yang mungkin nantinya akan menjadi sumber pendapatan utama bagi daerah kita, Pemerintah Daerah selalu mendorong dan mensuport segala kegiatan positif seperti ini.(*)


Wartawan : Zulnazar
Editor : Benk123

Tag :#kota solok

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com