HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PADANG PANJANG

  • Senin, 27 Maret 2023

Tim Safari Ramadan Padang Panjang Dipimpin Wako Fadly Akan Kunjungi Tujuh Masjid

Kabag Kesra Setdako Padang Panjang, Erwina Agreni, S.Si, M.Si.(ist)
Kabag Kesra Setdako Padang Panjang, Erwina Agreni, S.Si, M.Si.(ist)

Pd. Panjang (Minangsatu) - Tak ada aral melintang, Tim Safari Ramadan Kota Padang Panjang dipimpin Wako Fadly Amran, diperkirakan akan turun ke masjid-masjid sekitar pertengahan Ramadan. 

Tahun ini, ada tujuh masjid akan dikunjungi tim. Dalam kunjungan nanti, tim akan serahkan bantuan dana hibah pada masung-masing masjid senilai Rp 30 juta. Kemudian, juga turut diberikan bantuan dana hibah pada 12 musholla dengan nilai masing-masing musholla Rp 15 juta. 

Hal tersebut disampaikan Kabag Kesra Setdako Padang Panjang, Erwina Agreni, S.Si, M.Si, Senin (27/3/2023) siang di ruang kerjanya. 

Ditambahkannya, bantuan dana hibah diserahkan tahun ini diberikan kepada masing-masing masjid secara giliran, dan tidak boleh berturut-turut. 

"Untuk saat ini, terdapat 47 mesjid difasilitasi pemerintah kota. Termasuk pemberian honor untuk imam dan garin," tuturnya. 

"Disamping bantuan untuk masjid, juga turut diberikan bantuan dana hibah kepada 12 buah mushalla senilainya Rp 15 juta/ musholla. Musholla penerima, yakni, musholla  Al Istiqomah (Silaing Atas), Nurul Ijtihad (Balai Balai), Nurussakinah (Ganting), Nurul Ikwah (Balai Balai), Nurul Hidayah (Ganting), Baiturrahim (Busur), Nurul Hidayah (Ekor Lubuk), Nur Salam (Gumala), Nurul Iman (Ekor Lubuk), Nurul Yaqin LMK (Paus), Istiqomah (Kampung Manggis) dan musholla Nurul Muttaqin Kelurahan Ganting," papar Erwina. 

Sementara Analis Kebijakan pada Bagian Kesra Setdako, Suherdi, S.Ag, MH secara terpisah menambahkan, tujuh masjid penerima dana hibah tahun 2023, antaranya, masjid Maimunah Ali (Pasar Usang), masjid Almunawwarah (Koto Panjang), masjid Al Muttaqin (Silaing Bawah), masjid An Nuur (Bukit Surungan), masjid Al Ikhlas (Tanah Hitam), masjid Baiturrahman ( Bukit Surungan) dan masjid Ummul Khalisah Kelurahan Silaing Atas. (*)


Wartawan : Asril Dt Pangulu Batuah
Editor : Benk123

Tag :#padangpanjang

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com