HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PADANG
- Senin, 24 Februari 2025
Sambut Ramadan, YBM PLN UP3 Padang Berbagi Kebahagiaan Kepada 17 Mustahik

Padang, (minangsatu) – Sambut Ramadan 1446 H, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Padang berbagi kebahagiaan kepada 17 orang mustahik. Bantuan berupa program ekonomi dan pendidikan diberikan langsung kepada penerima manfaat, bertempat di Musholla An-Nur, Kantor PLN UP3 Padang.
Total bantuan senilai Rp.38 Juta disalurkan melalui tiga program, yaitu: Program Modal Usaha sebesar Rp28.500.000,- untuk 12 orang mustahik, Program Biaya Pendidikan sebesar Rp8.500.000,- untuk 4 orang mustahik, dan Program Kemanusiaan sebesar Rp1.000.000,- untuk 1 orang mustahik.
YBM PLN adalah lembaga amil zakat di lingkungan PLN yang bertugas mengelola dana zakat dari para karyawan muslim PLN kepada berbagai mustahik dalam berbagai bentuk bantuan maupun program. Melalui YBM PLN, PLN berkomitmen terus menebarkan kebaikan demi peningkatan kualitas kehidupan dhuafa yang membutuhkan. YBM PLN UP3 Padang sendiri mengelola 2,5% dari penghasilan setiap pegawai muslim PLN UP3 Padang yang berjumlah 223 orang.
Manager PLN UP3 Padang sekaligus selaku Pembina YBM PLN UP3 Padang Wilsriza Wilmar menyampaikan, bantuan PLN kali ini merupakan bentuk syukur atas nikmat dan kelancaran yang diberikan Allah pada pergerakan perusahaan.
‘’Kami bersyukur atas kinerja baik perusahaan. Jelang Ramadan, kondisi kelistrikan tetap prima dan kondisi cuaca mendukung keandalan listrik PLN. Roda perekonomian di Sumatera Barat juga mulai membaik. Kami ingin berbagi kebahagiaan ini bersama para mustahik dengan serta membantu membantu meringankan beban keseharian mereka,’’ lanjut Wilsriza.
Salah satu penerima bantuan, Herawani Tanjung, warga Kampung Durian Kelurahan Parak Gadang Timur mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan modal usaha yang diterima.
‘’Saya sangat bersyukur. Terima kasih kepada Bapak Ibu PLN. Bantuan ini akan membantu saya dalam mengembangkan usaha jualan di Pantai Air Manis Padang. Semoga ke depan, keluarga saya bisa lebih mandiri secara ekonomi," tuturnya.


Editor : boing
Tag :#PLN #UID #Sumbar #Minangsatu
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
DUA WARGA KOTO LALANG TERHARU TERIMA BANTUAN RUMAH DARI PT SEMEN PADANG
-
WALIKOTA PADANG FADLY AMRAN SAMPAIKAN LKPJ 2024 DALAM RAPAT PARIPURNA DIPIMPIN KETUA DPRD MUHARLION
-
DIBANTU SEMEN PADANG, SANGGAR BUDAYA INDARUNG KINI TAK LAGI SEWA PROPERTI UNTUK TAMPIL
-
FIRDAUS ABIE : PENTING MENJAGA DAN MERAWAT BAHASA DAERAH AGAR TAK PUNAH
-
RIBUAN PENDAFTAR, 49 TALENTA MUDA TERPILIH! PT SEMEN PADANG KEMBALI GELAR PROGRAM MAGENTA
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL
-
BEBERAPA MITOS YANG DIPERCAYAI MASYARAKAT MINANGKABAU SEBELUM MENINGGALNYA KERABAT/ORANG TERDEKAT
-
SIKAP TOLERANSI DAN RASA TOLONG MENOLONG DI BULAN SUCI YANG PENUH BERKAH