HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PADANG PANJANG

  • Senin, 19 Agustus 2024

Pj Sekdako Winarno Dorong Partisipasi Masyarakat Dalam Aktivitas Hari Kemerdekaan

Pj Setdako di subuh mubaraqah  di masjid Nurul Amri, Ahad (18/8/2024) kemaren.
Pj Setdako di subuh mubaraqah di masjid Nurul Amri, Ahad (18/8/2024) kemaren.

Pj Sekdako Winarno Dorong Partisipasi Masyarakat dalam Aktivitas Hari Kemerdekaan

Pd. Panjang (Minangsatu) - Dihadapan ratusan jamaah, Penjabat Sekretaris Daerah Kota (Sekdako), Dr. Winarno, M.E, mendorong masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan, terutama di bulan kemerdekaan ini.

Hal itu disampaikannya saat Subuh Mubarakah di Masjid Nurul Amri, Kelurahan Balai-Balai, Ahad (18/8/2024) kemaren. Kegiatan ini merupakan bagian dari rutinitas yang dilaksanakan di berbagai masjid di Padang Panjang.

Sejak 9 Agustus hingga hari ini, berbagai kegiatan telah kita laksanakan di Festival Merah Putih yang berlangsung di GOR Bancalaweh. Kemarin juga kita telah melaksanakan Upacara Bendera Merah Putih. Hal ini tidak lepas dari partisipasi masyarakat, ucapnya.

Lebih jauh Winarno mengatakan, setelah bencana banjir bandang lahar dingin pada 11 Mei lalu yang menghambat semua sektor, Kota Padang Panjang akhirnya di HUT RI ke. 79 ini bisa membuat kegiatan yang tidak hanya untuk merayakan kemerdekaan, tetapi juga membantu menyokong perekonomian warga. Seperti melalui gelaran stan UMKM, masyarakat bisa memanfaatkan momen ini dengan sebaik-baiknya, ujar Winarno.

Winarno juga mengingatkan masyarakat, tentang pentingnya peran serta dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) akan berlangsung pada 27 November 2024 nanti. Dirinya mengajak seluruh masyarakat untuk memberikan suara mereka, dalam memilih pemimpin masa depan yang amanah dan bertanggung jawab.

Intinya, semua kegiatan dilakukan oleh masyarakat miliki dampak positif pada perekonomian dan kesejahteraan, dan itu akan selalu didukung oleh Pemerintah Kota. Kami akan selalu memberikan support agar masyarakat bisa senantiasa ikut berpartisipasi dan tolong-menolong dalam setiap kegiatan, tambah Winarno.  


Wartawan : Asril Dt Pangulu Batuah
Editor : melatisan

Tag :#Partisipasi Masyarakat #Hari Kemerdekaan

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com