HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN PASAMAN BARAT
- Kamis, 18 Januari 2024
Pisah Sambut Kapolres Pasaman Barat: AKBP Agung Basuki Pergi, AKBP Nurhadiansyah Datang

Pisah Sambut Kapolres Pasaman Barat: AKBP Agung Basuki Pergi, AKBP Nurhadiansyah Datang
Pasaman Barat (Minangsatu) - Polres Pasaman Barat gelar acara pisah sambut Kapolres Pasaman Barat dari AKBP Agung Basuki kepada AKBP Nurhadiansyah di lapangan Mapolres Pasaman Barat, Rabu (17/1).
Kegiatan juga juga di rangkai dengan tari Pasambahan, sebagai ciri khas tarian dari Ranah Minang, pengalungan bunga, kemudian dilanjutkan dengan jajar hormat dengan disambut prosesi pedang pora untuk menyambut Kapolres Baru.
Dalam suasana yang khidmat dan penuh keakraban, AKBP Agung Basuki memperkenalkan para Kabag, Kasat, Kapolsek Jajaran dan sejumlah Perwira kepada Kapolres Pasaman Barat yang baru AKBP Nurhadiansyah, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Dharmasraya Polda Sumbar.
"Terima kasih atas dedikasih seluruh personel Polres Pasaman Barat, yang telah membantu setiap pelaksanaan tugas dalam menjaga situasi kamtibmas diwilayah hukum Polres Pasaman Barat. tidak akan mungkin saya bisa menjalankan semua tugas, tanpa dukungan dan support seluruh personel Polres dan stakeholder terkait lainnya,” ungkap AKBP Agung Basuki.
Ia berpesan, agar jajaran Polres Pasaman Barat selalu memberikan dukungan penuh kepada Kapolres yang baru, dengan tujuan Polres Pasaman Barat akan menjadi lebih baik dalam melayani masyarakat di Bumi Tuah Basamo.
Setelah beberapa rangkaian acara, sebagai Kapolres baru, bersama PJU dan Perwira Polres Pasaman Barat mengantarkan AKBP Agung Basuki berserta Ny. Mutya Agung melalui prosesi Payung pora dan gerbang pora untuk meninggalkan Polres Pasaman Barat, menuju Polres Pariaman, dengan jabatan baru sebagai Kapolres Pariaman.
Editor : melatisan
Tag :#Pisah Sambut #Kapolres Pasaman Barat
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
ALHAMDULILLAH, 15 TON BERAS BAKAL DISEBAR ANGGOTA DPR RI F-PAN H. ARISAL AZIZ DI KABUPATEN PASAMAN BARAT
-
SAFARI RAMADAN, WAGUB VASKO SAMBANGI BEBERAPA MASJID SEKALIGUS BEDAH RUMAH WARGA
-
100 TUKANG DAN PEMILIK TOKO BANGUNAN PASBAR IKUTI PELATIHAN APLIKASI PRODUK PT SEMEN PADANG
-
TRANSISI MENUJU EKONOMI HIJAU, SIG DAN BTN BERKOLABORASI BANGUN RUMAH TERJANGKAU DAN RAMAH LINGKUNGAN
-
PTPN IV UNIT PKS TIMUR KABUPATEN MADINA, SALURKAN BANTUAN TJSL UNTUK PEMBANGUNAN RUMAH IBADAH DI DESA BARU, PASBAR
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL