HOME PENDIDIKAN KOTA PADANG PANJANG
- Selasa, 11 Maret 2025
Pemko, DPRD Dan Kapolres Padang Panjang Bersilaturahmi Dengan Penghafal Al-Qur’an
Pemko, DPRD dan Kapolres Padang Panjang Bersilaturahmi dengan Penghafal Al-Qur’an
Pd.Panjang.(Minangsatu) - Pemko, DPRD, serta Kapolres AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro, bersilaturahmi dengan para penghafal Al-Qur’an peserta kegiatan Daulah Shohibul Qur’an diselenggarakan di Masjid Agung Manarul 'Ilmi Islamic Center, Senin (10/3/2025) kemaren.
Acara diikuti para hafiz dan hafizah yang tengah mengikuti program pendalaman hafalan, dan pemahaman Al-Qur’an.
Pada kegiatan tersebut, Kapolres Kartyana menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap kegiatan bertujuan mencetak generasi Qur’ani yang berakhlak mulia.
“Para penghafal Al-Qur’an, adalah aset berharga bagi bangsa dan agama. Semoga dengan kegiatan ini, semakin banyak generasi muda yang mencintai Al-Qur’an dan mengamalkan nilai-nilainya dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Kartyana.
Selain memberikan motivasi, ia juga mengajak para peserta untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Ia menekankan pentingnya nilai-nilai Al-Qur’an dalam membangun kehidupan yang harmonis, dan damai di tengah masyarakat.
Kegiatan Daulah Shohibul Qur’an yang diadakan mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Diniyyah Puteri Rahmah El Yunusiyyah (REY) ini, juga diisi dengan berbagai aktifitas. Seperti halaqah Al-Qur’an, kajian keislaman, serta sesi motivasi dari para ulama dan tokoh masyarakat.
Dikesempatan ini, para peserta merasa sangat senang dengan kehadiran tokoh masyarakat yang memberikan dukungan, serta semangat bagi mereka dalam menghafal dan memahami Al-Qur’an.
Editor : melatisan
Tag :#Tahfiz quran #Pemko Padang Panjang
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
BUYA ALIZAR CHAN DILANTIK PIMPIN PERGURUAN THAWALIB PADANG PANJANG
-
LIMA SEKOLAH TERIMA PENGHARGAAN ADIWIYATA KOTA DAN NASIONAL 2025
-
WAKO HENDRI LUNCURKAN ALBUM KE DUA ANAK PAUD
-
PADANG PANJANG BOYONG TUJUH PENGHARGAAN DI MALAM APRESIASI PENDIDIKAN SUMBAR 2025
-
KOTO PANJANG LUNCURKAN SEKOLAH LANJUT USIA SEKAPUR SIRIH
-
“TEMBAK PATUIH”: MITOS EDUKATIF DALAM UNGKAPAN LARANGAN ULAKAN TAPAKIS
-
CHERRY CHILD FOUNDATION BERSAMA BERBAGAI KOMUNITAS SALURKAN BANTUAN KE WILAYAH TERDAMPAK BANJIR BANDANG DI PADANG
-
MENANAM POHON, MENUAI KESELAMATAN: KONSERVASI LAHAN KRITIS UNTUK KETAHANAN HIDUP KOMUNITAS.
-
MUSIBAH
-
KEMANA BUPATI TAPSEL