HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PADANG

  • Sabtu, 25 Juni 2022

LSP P1 Unand Selesai Adakan Pelatihan Asesor Kompetensi Angkatan I

Pengurus LSP P1 UNAND dan dua orang Master Asesor Penguji BNSP, bersama peserta Pelatihan Asesor Kompetensi pada 24 Juni 2022 di ZHM Premiere Hotel, Padang.
Pengurus LSP P1 UNAND dan dua orang Master Asesor Penguji BNSP, bersama peserta Pelatihan Asesor Kompetensi pada 24 Juni 2022 di ZHM Premiere Hotel, Padang.

Padang (Minangsatu) - Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) P1 Universitas Andalas menyelenggarakan Pelatihan Sertifikasi Profesi Angkatan-1 pada 20-24 Juni 2022 bertempat di The ZHM Premiere Hotel & Convention Padang. Untuk kegiatan tersebut, LSP UNAND mendatangkan Master Asesor dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) Pusat Jakarta, yakni Master Asesor Pelatihan Dr. Hj. Evi Hasnita,S.Pd,Ns,M.Kes dan Sylvi, S.T, M.Si. dan Master Asesor Penguji:  Ir. Drs. Asrizal Tatang, M.T. dan Dr. Ir. Nes Yandri, M.S.

Pelatihan tersebut ditutup menjelang magrib pada 24 Juni 2022oleh Ketua LSP P1 UNAND atas nama Rektor, yakni Prof. Dr. Ir. Irfan Suliansyah, MS.  Prof Irfan, panggilan lazim dosen Fakultas Pertanian UNAND itu dipanggil, mengharapkan seluruh peserta dinyatakan layak atau tersertifikasi menjadi menjadi asesor kompetensi. 

“Dengan masuknya 24 orang hari ini, maka UNAND sudah memiliki 49 Asesor Kompetensi bersertifikat BNSP. Kita bertekad pada tahun ini juga akan melaksanakan pelatihan Asesor Kompetensi Angkatan ke-2. Sebab, Unand memiliki 30 ribuan mahasiswa dengan 16 Fakultas dan 120 Program studi”, katanya.   

Rupanya harapan Ketua LSP UNAND tersebut bersambut, dengan direkomendasikannya oleh dua orang Master Asesor Panguji BNSP, yakni Ir. Drs. Asrizal Tatang, M.T. dan Dr. Ir. Nes Yandri, M.S. bahwa 24 orang peserta pelatihan direkomendasikan kompeten menjadi Asesor Kompetensi BNSP pada LSP P1 UNAND.

Sekretaris Panitia Pelaksana Pelatihan, Fitri Ekawati, SP., MP menjelaskan bahwa pelatihan asesor kompetensi perdana ini dilakukan selama 5 (lima) hari penuh, dari pagi sampai malam. Pelatihan diikuti oleh 24 orang Calon Asesor yang berasal dari 4 (empat) Fakultas di UNAND, yakni: Pertanian, Peternakan, Ilmu Budaya dan Teknologi Informasi. 

Salah seorang pendiri LSP UNAND dari Fakultas Ilmu Budaya, Dr. Hasanuddin, M.Si. menyatakan kebahagiaannya karena persiapan pendirian LSP P1 UNAND yang telah dilakukan sejak 2018 tetapi terhambat Pandemi Covid-19 itu akhirnya terwujud. 

“Adapun skema yang dikembangkan berjumlah 9 (Sembilan) skema, yakni: Asisten Kebun Kelapa Sawit, Fasilitator Pertanian Organik Tanaman, Pelaksana Kultur Invitro, Manejer Pemasaran Agribisnis, Mandor Farm Unggas Pedaging, Petugas Inseminasi Buatan, Pemandu Wisata, Pemimpin Perjalanan Wisata (Tour Leader), dan ICT Prooject Manager”, jelasnya. 

Menurutnya, dengan asumsi bahwa seluruh peserta pelatihan asesor kompetensi ini lulus, Dengan jumlah sebanyak itu, UNAND sudah memiliki SDM asesor yang sangat memadai  untuk melakukan asesmen sertifikasi kompetensi bagi mahasiswa sehingga lulusan UNAND dengan program studi yang relevan dengan skema kompetensi yang ada. Dengan kata lain, UNAND akan telah menunaikan salah satu kewajibannya terhadap hak-hak lulusan, sesuai dengan ketentuan Permendikbudristek 6 Tahun 2022, yakni berupa sertifikat kompetensi selain gelar, ijazah, dan SKPI. (*)

 


Wartawan : TE
Editor : Benk123

Tag :#unand

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com