HOME OLAHRAGA KOTA PADANG PANJANG
- Selasa, 4 Februari 2025
Lewat Seleksi Ketat Dan Uji Tanding, PSPP Tetapkan 23 Pemain Menuju Liga 4

Lewat Seleksi Ketat dan Uji Tanding, PSPP Tetapkan 23 Pemain Menuju Liga 4
Pd. Panjang (Minangsatu) - Setelah melakukan seleksi ketat dan laga uji tanding, trio pelatih PSPP dipimpin, Suprianto, akhirnya menetapkan 23 pemain sebagai skuad PSPP nantinya akan tampil di Liga 4 Asprov PSSI Sumbar- 2025.
Pemain terpilih memperkuat skuad PSPP di laga Liga 4, sebahagian masih diisi pemain turut memperkuat PSPP di musim Liga 3 tahun lalu. Seperti Aidil Putra, Ahmad Hawari, Robi Aprilio, dan Arie Putra Polenski. Sedang muka baru hasil seleksi memperkuat PSPP di Liga 4, antaranya, Egi Fahrezi, Hadid Ladio Bronson, Zikril Insan Alif, serta Angga Safputra.
Disamping itu, PSPP juga mendapatkan tambahan kekuatan dari beberapa pemain senior, seperti Ibnu Mareza, Rudi Doang, Ismail Hadi, Chaerul Amin, dan Sajid Mubaraq.
Sementara pelatih kepala PSPP, Suprianto didampingi Asisten Pelatih, Ari Pratama saat sesi latihan di Stadion GOR Khatib Sulaiman, Senin (3/2/2025) kemaren,mengungkapkan, skuad PSPP terpilih saat ini, merupakan kombinasi antara pemain muda potensial dan pemain berpengalaman.
"Dalam seleksi pemain, kami sudah mempertimbangkan berbagai aspek, mulai dari kualitas individu, kerja sama tim, hingga kesiapan mental menghadapi kompetisi,"ujarnya.
Editor : melatisan
Tag :#Seleksi Pemain #PSPP Padang Panjang
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
LIGA 4 SUMBAR: SKUAD PSPP LIBAS GUMARANG FKNB DENGAN SKOR 3-0
-
PELATIH PSPP, SUPRIANTO: ANAK ANAK SUDAH BERMAIN MAKSIMAL HADAPI JOSAL
-
PROFIL TIM LIGA 4 SUMBAR 2024/25: PSPP, MARWAH DAERAH DAN JEJAK SEJARAH LIGA INDONESIA, BERIKUT DAFTAR PEMAIN
-
JELANG LAGA, MANAJEMEN PSPP DAFTARKAN 24 PEMAIN KE BPJS KETENAGAKERJAAN
-
KETUM PSPP SONNY BP: SEMOGA LAGA PERDANA SKUAD PSPP BERIKAN HASIL TERBAIK
-
IN MEMORIAM DR.H.M.RAFLES, M.SI GURU BERKHARISMA TINGGI ITU TELAH TIADA
-
PCNO, PENGABDIAN DAN KISRUH ORGANISASI
-
MELARANG BERDAGANG BUKU DI SEKOLAH ITU BERAT
-
KOMPLET, SIP PAKE TELOR
-
BERSYUKUR MASIH NOMOR DUA