HOME SOSIAL BUDAYA KOTA SOLOK
- Rabu, 8 Maret 2023
Kota Solok Siap Menjadi Tuan Rumah Latsitardanus LXIII Tahun 2023

Solok (Minangsatu) - Kota Solok kembali menjadi Tuan Rumah Latsitardanus (Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara) LXIII Tahun 2023. Dimana lebih kurang sekitar tiga puluh tahun lalu Kota Solok sukses pelaksanaan kegiatan tersebut dengan bukti adanya Jalan Latsitarda di Kelurahan VI Suku, sekarang bersama Kota Padang, Kabupaten Pesisir Selatan, Kabupaten Pasaman, dan Kota Pariaman, Kota Solok kembali kedatangan putra-putri terbaik Indonesia.
Latsitardanus tahun 2023 merupakan kegiatan integrasi yang dilaksanakan oleh para Taruna AKMIL, AAL, AAU, AKPOL, IPDN, SSN dan perwakilan dari mahasiswa. Para taruna merupakan syarat wajib sebelum dilantik menjadi Perwira.
Hal itu ketika Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar memimpin Focus Group Discussion dan persiapan kegiatan Latsitardanus LXIII Tahun 2023, di Aula Solok Primer Hotel, Kota Solok, Rabu (08/03/23). Sekaligus meninjau tempat Posko Latsitardanus di Komplek Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) di Tembok Nan Balimo Kota Solok.
Kegiatan tersebut dihadiri Komandan Satuan Latihan Taruna 4 Batalyon Kijang, AKBP Supriyanto, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Solok, Lembaga Adat, OKP dan undangan lainnya


Wali Kota Solok Zul Elfian Umar mengakui suatu kehormatan bagi Kota Solok karena terpilih menjadi salah satu dari 5 kabupaten dan kota di Sumbar menjadi tuan rumah Latsitardanus LXIII Tahun 2023.
Sebagai tuanrumah Pemko Solok bersama pihak terkait akan menyiapkan yang terbaik, kita tidak boleh tanggung-tanggung dalam menyambut peserta Latsitardanus ini.
Bahkan Wali Kota Zul Elfian mewanti-wanti hendaknya jangan ada salah-menyalahkan, jika ada kekurangan dari sekarang harus diatasi sehingga pelaksanaan Latsitardanus berjalan lancar dan mencapai sasaran.
"Seluruh kegiatan yang telah diagendakan semoga dapat berjalan dengan baik. Buat suasana Kota Solok yang meriah, persiapkan baliho-baliho dan sejenisnya sebagai tanda kita bangga kedatangan putra-putri terbaik negeri ini,"tukuk Wali Kota
Kota Solok menjadi lokasi yang jumlah peserta terbesar dari daerah lain, yakni sebanyak 309 Orang personel. Latsitardanus LXIII 2023 di Kota Solok akan melakukan kegiatan selama 22 Hari, mulai dari 15 Mei 2023 sampai 8 Juni 2023.
Sementara Komandan Satuan Latihan Taruna 4 Batalyon Kijang, AKBP Supriyanto mengatakan, mengunjungi Kota Solok untuk melaksanakan survei teknis serta memastikan kesiapan dan persiapan Kota Solok menerima kedatangan peserta.Direncanakan, peserta Latsirardanus ini akan melakukan kegiatan fisik yakni pembangunan tugu latsitardanus, kerja bakti pembersihan jalan, pembersihan saluran sungai. Rencananya akan ditambahkan dengan kerja bakti seperti bedah rumah, bakti sosial di fasilitas umum atau fasilitas sosial, serta penanaman pohon.
Selanjutnya, kegiatan non fisik diantaranya penyuluhan, promosi, dan sosialisasi ke sekolah-sekolah terutama SLTA se-Kota Solok.
Untuk itu, mohon dukungan dari Pemerintah Kota Solok untuk dalam menyukseskan kegiatan ini diantaranya akomodasi, tempat tinggal peserta latihan, serta mobilisasi. Untuk lokasi posko di gedung SKB Kota Solok.(*)
Editor : Benk123
Tag :#kota solok
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KELUARGA BESAR RSUD SERAMBI MADINAH KOTA SOLOK GELAR HALAL BI HALAL 1446 H
-
DIGELAR PENGURUS MASJID ALHUDA KOMPLEK WISMA SOLOK NAN INDAH, WALIKOTA SOLOK RAMADHANI KIRANA PUTRA BUKA PUASA BERSAMA ANAK YATIM PIATU
-
WAKIL WALI KOTA H. SURYADI NURDAL BERBUKA PUASA BERSAMA JAJARAN ASN KANTOR KEMENAG KOTA SOLOK
-
LIBUR LEBARAN, BPJS KESEHATAN PASTIKAN SELURUH PESERTA JKN BISA AKSES PELAYANAN
-
WALIKOTA SOLOK KUNJUNGI BALAI WILAYAH SUNGAI SUMATERA V PADANG
-
OPTIMALISASI PEMELIHARAAN ALAT KESEHATAN UNTUK TINGKATKAN KUALITAS LAYANAN RUMAH SAKIT
-
MERAJUT SILATURAHMI DAN GAYA HIDUP SEHAT: TURNAMEN BANK NAGARI HUT KE-63 MENGINSPIRASI SEMANGAT KERJA
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH