HOME PERISTIWA KABUPATEN PASAMAN BARAT
- Selasa, 27 Maret 2018
Hujan Siang Dan Malam, Puluhan Rumah Terendam Banjir Di Pasbar

PASAMAN BARAT (Minangsatu) - Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Pasaman Barat Provinsi Sumatera Barat sejak Senin (26/3/2018) siang hingga malam hari, menyebabkan Sungai Batang Sikabau dan Batang Bayang kembali meluap.
Akibatnya, puluhan rumah di Nagari Ujung Gading, Kecamatan Lembah Melintang, Kabupaten Pasaman Barat terendam banjir. Salah seorang warga Ujung Gading, Wafriman Matondang mengatakan, kedalaman banjir saat ini berkisar satu meter (setinggi pinggang orang dewasa).
"Informasi sementara, saat ini tiga kejorongan yang terendam banjir yakni di Jorong Irian terdapat 20 rumah, jorong Sumba 10 rumah dan Jorong Muara Simpang 20 rumah," sebutnya.
Dikatakan Wafriman, Jalan Ujung Gading Koto Sawah saat ini tidak bisa dilewati kendaraan bermotor.
"Sampai sekarang belum ada rumah yang hanyut dan penduduk pun belum ada yang mengungsi," sebutnya melalui pesan WhatsApp, Senin ( 26/03) sekitar pukul 23.37 Wib.
Sementara Kepala Markas PMI Kabupaten Pasaman Barat, Rida Warsa mengatakan, ada aksi kemanusiaan malam ini dari PMI Kecamatan Lembah Melintang yang turun kelapangan dan melakukan Assessment serta pendataan.
"Untuk posko PMI Kabupaten terus siaga dan berkordinasi dengan stakeholder terkait di kabupaten jika ada yang dibutuhkan di lapangan," sebutnya.
(Af/Batuah)
Editor :
Tag :#hujan_mengakibatkan_banjir_di_pasbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
DIDUGA BUNUH SUAMI SENDIRI, WARGA NAGARI LINGKUANG AUA BANDARAJO DIAMANKAN POLRES PASAMAN BARAT
-
SEKDA HANSASTRI, PUJI CAPAIAN PASAMAN BARAT DALAM UHC, PENDIDIKAN DAN INFRASTRUKTUR
-
POLRES PASAMAN BARAT KAWAL RIBUAN MASSA AKSI PEDULI PALESTINA MELAKUKAN LONGMARCH DI JALAN RAYA
-
KECELAKAAN BERUNTUN LIBATKAN TIGA MOBIL DI KINALI, DUA KORBAN ALAMI LUKA-LUKA
-
MERTUA DAN MANTAN MENANTU DITEMUKAN MENJADI MAYAT DENGAN KONDISI BERSIMBAH DARAH, WARGA NAGARI ANAM KOTO UTARA PASBAR GEGER
-
UPAYA MELINDUNGI BAHASA ABORIGIN DI TENGAH ARUS GLOBALISASI
-
SEPAK TERJANG BUPATI ANNISA: MEMBANGUN PERADABAN DHARMASRAYA LEWAT PENDIDIKAN
-
DARI SUMATERA BARAT UNTUK INDONESIA: 80 TAHUN SUMATERA BARAT (1 OKTOBER 1945 - 1 OKTOBER 2025)
-
TENSI POLITIK OLAHRAGA NAIK JELANG MUSORPROV KONI SUMBAR, UPAYA INTERVENSI MENGKRISTAL
-
REQUISITOIR JPU KASUS PEMBUNUHAN BERENCANA TANAH DATAR: TUNTUT PIDANA MATI