HOME RANCAK RANTAU

  • Rabu, 9 Oktober 2024

Generasi Muda Papua Barat Beraksi, Lomba Budaya Jadi Senjata Cegah Terorisme

Youth of Indonesia bagi kalangan siswa SLTA Papua Barat berlangsung dengan penuh semangat di Orietom Bay, Manokwari, Rabu (9/10/2024). Foto ist.
Youth of Indonesia bagi kalangan siswa SLTA Papua Barat berlangsung dengan penuh semangat di Orietom Bay, Manokwari, Rabu (9/10/2024). Foto ist.

Generasi Muda Papua Barat Beraksi, Lomba Budaya Jadi Senjata Cegah Terorisme


Manokwari (Minangsatu) - Youth of Indonesia bagi kalangan siswa SLTA Papua Barat berlangsung dengan penuh semangat di Orietom Bay, Manokwari, Rabu (9/10/2024).

Acara yang diselenggarakan dengan tujuan memberdayakan generasi muda sebagai agen perubahan positif dan memperkuat upaya pencegahan terhadap paham radikalisme dan terorisme di Indonesia, digelar oleh FKPT Papua Barat bersama BNPT.

Dalam sambutannya, Ketua Tim Kinerja BNPT, M. Unggul Abdul Fatah, S.T.P., M.M., menegaskan pentingnya peran generasi muda dalam menghadapi tantangan bangsa. "Kegiatan seperti ini adalah contoh konkret dari upaya preventif dalam mencegah penyebaran paham radikalisme dan terorisme di Indonesia. Dengan melibatkan generasi muda, kita memperkuat pondasi bangsa dalam menghadapi berbagai tantangan yang akan datang," ujarnya.

M. Unggul Abdul Fatah juga menyoroti bahwa ancaman terhadap Indonesia saat ini tidak hanya datang dari luar, tetapi juga dari dalam negeri. "Ancaman yang dihadapi oleh Indonesia dewasa ini tidak hanya datang dari kekuatan eksternal saja, tapi juga oleh kekuatan domestik melalui gerakan-gerakan ekstremisme, radikalisme, dan terorisme," tambahnya.

Di tempat yang sama, Ketua FKPT Papua Barat, Musa Kamudi, M.Si., menyampaikan komitmen untuk terus mendukung generasi muda dalam upaya pencegahan terorisme. "Melalui kegiatan Youth of Indonesia yang dilaksanakan hari ini, kami menegaskan komitmen kami untuk terus mendukung dan memfasilitasi pertumbuhan serta perkembangan generasi muda sebagai agen perubahan yang positif dalam masyarakat," katanya.

Jessica Yo selaku juri nasional menyampaikan bahwa generasi muda memiliki peran krusial bagi suatu bangsa karena mereka adalah generasi penerus yang akan membentuk masa depan negara. “Generasi muda dengan potensi yang beragam, seperti kreativitas, inovasi, peran sebagai agen perubahan, tenaga kerja masa depan, dan pelestari budaya, mereka memiliki andil besar dalam menentukan arah kemajuan bangsa," pungkasnya.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi budaya, tetapi juga memberikan kesempatan bagi peserta untuk mengembangkan kreativitas serta memperdalam rasa cinta terhadap kebudayaan dan bangsa Indonesia.

Dengan kehadiran para pemuda dari berbagai sekolah di Manokwari dan sekitarnya, acara ini diharapkan dapat memperkokoh semangat persatuan dan solidaritas dalam melawan paham radikal terorisme.


 


Wartawan : Rilis/Bnpt
Editor : ranof

Tag :#Pemuda pencegah terorisme #Youth of indonesia #Manokwari #Papua Barat

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com