HOME PENDIDIKAN KOTA PADANG
- Rabu, 12 Januari 2022
FT ITP Jalin Kerja Sama Dengan FT Unand
Padang (Minangsatu) - Fakultas Teknik (FT) Institut Teknologi Padang (ITP) tandatangani perjanjian kerjasama dengan Fakultas Teknik Universitas Andalas (Unand), Selasa (11/01). Kerjasama ini meliputi kolaborasi pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi dan pemanfaatan Sumber Daya Manusia (SDM) antara kedua perguruan tinggi tersebut.
Perjanjian kerjasama yang ditandatangani secara langsung oleh Dekan FT Unand Prof. Ikhwana Elfitri, Ph.D dan FT ITP Maidiawati, Dr. Eng itu juga membahas langkah pelaksanaan kerjasama antar prodi pada kedua fakultas tersebut.
Rektor ITP Dr. Ir. Hendri Nofrianto, M.T dalam sambutannya menyampaikan bahwa kerjasama antar fakultas ini adalah turunan dari nota kesepahaman / Memorandum of Understanding (MoU) antara ITP dan Unand yang telah ditandatangani tahun lalu.
“Kita menyambut baik adanya kerjasama ini, karena ini merupakan bagian dari turunan MoU ITP dengan Unand. Semoga dengan adanya kerjasama ini pelaksanaan kegiatan MBKM pun juga dapat berjalan lancar,” ujar Rektor.
Dekan FT Unand Prof. Ikhwana Elfitri mengapresiasi kerjasama ini untuk mendukung pendampingan kurikulum pada program studi, pemanfaatan SDM, serta pelaksanaan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).
“Kami berterima kasih atas sambutan dari kunjungan kami ke ITP. Sebenarnya kerjasama kita sudah berjalan lama, namun hari ini baru kita legalkan,” katanya.
Turut hadir dalam acara ini jajaran pimpinan dan Ka.Prodi di lingkungan ITP serta Wakil Dekan III dan Ketua Jurusan Teknik Elektro Unand.*
Editor : Benk123
Tag :#itp, #unand
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
IKASPENSA BAKAL GELAR PERINGATAN 75 TAHUN SMPN 1 PADANG
-
SISTEM PENGELOLAAN SAMPAH DI PUSAT PENGELOLAAN SAMPAH TERPADU (PPST) UNIVERSITAS ANDALAS
-
BAHASA KOREA MAKIN DIMINATI SISWA DAN MAHASISWA DI SUMBAR
-
GUBERNUR MAHYELDI APRESIASI SEKOLAH KALAM KUDUS PADANG SEBAGAI GOOGLE REFERENCE SCHOOL PERTAMA DI SUMATERA
-
DUKUNG PENDIDIKAN 2.237 PELAJAR, MAHASISWA DAN ATLET BERPRESTASI, SEMEN PADANG GROUP SALURKAN BEASISWA RP 2,5 M
-
DAMPAK UJARAN KEBENCIAN DI MEDIA SOSIAL DAN SOLUSINYA
-
SARILAMAK, NAGARI ADAT LENGGANG 1000 TALAM
-
SARILAMAK, NAGARI ADAT LENGGANG 1000 TALAM
-
“BINGUNG”
-
NAGARI PASA DAN ICON MASJID RAYA PARIAMAN