HOME POLITIK KOTA PADANG PANJANG
- Senin, 6 Mei 2024
Eka Seprianus Dt Majo Kayo, Tokoh Adat Berpeluang Maju Di Pilkada 2024
Eka Seprianus Dt Majo Kayo, Tokoh Adat Berpeluang Maju di Pilkada 2024
Pd. Panjang. (Minangsatu) - Mantan anggota DPRD Kota Padang Panjang periode 2004-2009, Ir. Eka Seprianus, termasuk salah satu putra daerah dari Kanagarian Lareh Nan Panjang santer disebut sebut miliki peluang untuk maju di Pilkada Padang Panjang.
Selain aktif di berbagai aktifitas sosial masyarakat, pria menyandang gelar Dt Majo Kayo ini sudah punya rekam jejak tentang dunia pemerintahan.
Tidak mengherankan, pria berjiwa sosial dinilai banyak kalangan warga untuk diusung di Pilkada, minimal untuk bakal calon wakil wali kota. Semasa menduduki kursi DPRD sepuluh tahun silam, figur Eka Seprianus cukup dikenal vokal memperjuangkan aspirasi masyarakat pemilihnya.
Wajar, jika sosoknya masih diharapkan warga. Meski tak lagi menduduki kursi wakil rakyat, Eka tetap eksis di berbagai forum sosial bermasyarakat. " Kegiatan sosial bermasyarakat, sudah jadi kebiasaan," ujarnya, Ahad (5/5/2024).
Saat ini, pria saulah menyandang gelar adat ini juga terbilang aktif di lembaga Karapatan Adat Nagari (KAN) Lareh Nan Panjang. Bahkan, atas nama forum anak Nagari Eka Seprianus dipercaya sebagai pucuk pimpinan (ketua-red).
Tingginya kepercayaan warga terhadap Eka, tentu tidak terlepas dari pengabdiannya selama ini terhadap kampungnya. Menyinggung namanya ikut disebut sebut untuk peserta Pilkada, iya berujar, jika ada yang ajak tak ada salahnya,” timpal Eka.
Editor : melatisan
Tag :#Pilkada Padang Panjang #Kandidat
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KETERLIBATAN PERANTAU DI PILKADA,TELAH IKUT BERPERAN DONGKRAK EKONOMI PELAKU UMKM
-
JELANG PENCOBLOSAN, DUKUNGAN WARGA KE DUET NASRUL - ERI TERUS MENGUAT.
-
CAWAKO PADANG PANJANG, DRS NASRUL NAGA, SOSOK CALON PEMIMPIN SANTUN DAN PENYABAR
-
TIGA KALI DEBAT PUBLIK PILKADA, PJ WAKO SONNY MENILAI CUKUP BERKUALITAS DAN EDUKATIF
-
PASLON PILKADA WAJIB SAMPAIKAN PENERIMAAN DANA KAMPANYE KE KPU
-
SURAT TERBUKA SETELAH POLISI TEMBAK POLISI: PAK PRESIDEN, HENTIKAN MAFIA TAMBANG
-
MARAKNYA PERILAKU KENAKALAN REMAJA YANG BERUJUNG DENGAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA
-
GALA MUDO, ADAT YANG DIADATKAN DI MINANGKABAU
-
SUMANDO NINIAK MAMAK
-
SUMANDO KUTU DAPUA