HOME POLITIK RANTAU

  • Senin, 11 Juli 2022

Dr. Janet Stanzah : Peningkatan PAD Kota Bekasi Tidak Harus Membebani Rakyat

Anggota Komisi III DPRD Kota Bekasi dr. Janet Stanzah
Anggota Komisi III DPRD Kota Bekasi dr. Janet Stanzah

Kota Bekasi (Minangsatu) - Anggota Komisi III DPRD Kota Bekasi dr. Janet Stanzah mengatakan bahwa Komisi III mempunyai peranan penting dalam menjalankan fungsinya dalam sistem pemerintahan karena semua roda pemerintahan dapat berjalan lancar dengan adanya anggaran dan keuangan daerah yang baik.

Peningkatan pendapatan asli daerah akan berdampak baik pada pemberian fasilitas daerah seperti Kesehatan gratis (melalui BPJS PBI ), pendidikan gratis dan fasilitas lainnya untuk warga Kota Bekasi.

Untuk itu, Komisi III DPRD Kota Bekasi bersama Bapenda, Senin (11/07/2022) membahas target-target dan pencapaian PAD kota Bekasi. Anggota Komisi III, dr. Janet Stanzah menghimbau agar pemerintah Kota BEKASI lebih teliti dan detail dalam menyuguhkan data dan analisa pencapaian PAD kota Bekasi kepada anggota DPRD Kota Bekasi

“Saya juga menyampaikan bahwa pemerintah Kota Bekasi dalam hal upaya menaikkan Pendapatan Asli Daerah(PAD) tidak serta merta harus menaikkan semua jenis pajak seperti pajak PBB, pajak Reklame dan pajak-pajak lain nya yang akhirnya membebankan masyarakat sebagai wajib pajak, melainkan terus berupaya menyadarkan warga masyarakat untuk taat pajak dan mensosialisasikan gunanya pajak tersebut sekaligus mencari wajib pajak yang baru,” kata dr. Janet Stanzah, anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan Kota Bekasi.

Dokter Spesialis Perawatan Kecantikan ini juga memaparkan bahwa sistem pembayaran pajak secara online harus didukung oleh sistem pengawasan yang baik terhadap wajib pajak agar dapat mendongkrak peningkatan PAD.

“Kerja sama lintas OPD sangat diperlukan seperti bagaimana Bapenda bekerja sama dengan BPKAD, Dinas pedagangan maupun dinas Koperasi dan UMKM untuk memanfaatkan aset aset kota yang masih terbengkalai dan belum dikelola dengan baik dan turut mendukung pembinaan kepada pengusaha UMKM agar dapat berkembang," katanya. (*)


Wartawan : Yeni/ADV/Setwan
Editor : Benk123

Tag :#dprdkotabekasi

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com