HOME AGAMA KABUPATEN PASAMAN BARAT

  • Senin, 23 Maret 2020

Bungkam Coronavirus, Warga Nagari Aia Gadang Gelar Do'a Tolak Bala

Masyarakat aie gadang Pasaman Barat berjalan menuju lokasi doa tolak bala
Masyarakat aie gadang Pasaman Barat berjalan menuju lokasi doa tolak bala

Aia Gadang (Minangsatu) - Menanggapi Wabah Virus Corona yang menimpa Negeri, Puluhan Warga Nagari Aia Gadang melakukan Doa Tolak Bala di Kejorongan Batang Umpai, Nagari Aia Gadang.

Pantauan Awak media Minangsatu, Senin (23/03) Sore para warga tersebut bertahlil sambil jalan kaki di jalanan dengan maksud agar wabah yang sedang melanda Negeri dapat terhindar dari Warga kampung atau Nagari.

Salah seorang Warga Nagari Aia Gadang Sumar (65) menjelaskan tentang Doa tolak bala yang telah ada sejak dahulu kala di perkampungan di Nagari Aia Gadang.

"Orang- orang tua kita dahulu sering melakukan do'a tolak bala jika ada wabah yang menimpa kampung atau Nagari, ada yang melakukannya di malam hari dan pake obor," ucapnya.

Ia mengatakan, tujuan dari Do'a tolak bala itu meminta kepada sang pencipta agar kampung atau Nagari di jauhkan dari wabah serta penyakit yang sedang melanda Negara.

"Beginilah Tradisinya do'a tolak bala itu, mudah- mudahan kita terhindar dari Virus corona seperti yang kita lihat di Televisi itu, kedengarannya sudah banyak yang meninggal dunia ya," ucapnya sembari bertanya.


Wartawan : Afratama
Editor : boing

Tag :#doa tolak bala #Pasaman Barat

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com