HOME POLITIK KABUPATEN PASAMAN
- Jumat, 20 Juli 2018
Banyak Surat Keterangan Sehat Jasmani Bacaleg Pasaman Tidak Memenuhi Syarat

LUBUK SIKAPING (Minangsatu) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat, menyatakan banyak surat keterangan sehat jasmani Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) yang akan mengikuti pemilu legislatif 2019 di daerah itu yang tidak memenuhi syarat pencalonan.
Ketua KPU Pasaman Rodi Andermi di Lubuk Sikaping, Jumat (20/7), mengatakan dalam surat tersebut belum ada dicantumkan bahwa bacaleg yang bersangkutan dinyatakan sehat jasmani.
"Surat keterangan itu hanya mencantumkan hasil pemeriksaan. Padahal yang dibutuhkan pernyataan sehat jasmani," katanya.
Pihaknya tidak bisa merinci berapa jumlah pastinya. Diperkirakan sekitar 100 surat. Surat keterangan tersebut dikeluarkan oleh Rumah Sakit Achmad Mochtar Bukittinggi.
Terkait dengan permasalahan tersebut, pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak RS Achmad Mochtar Bukittinggi.
"Pihak rumah sakit sudah bersedia untuk memperbaikinya," katanya.
Selain itu, Rodi Andermi menjelaskan ada sebanyak 405 bacaleg yang terdiri dari 15 parpol yang telah mengajukan bacaleg ke KPU setempat. " Jumlah bacaleg terdiri dari 246 orang laki-laki dan 159 bacaleg perempuan. Untuk keterwakilan bacaleg perempuan di Pasaman cukup tinggi, yakni sekitar 39,26 persen," katanya.
(Riko/DTR)
Editor :
Tag :#pasaman#KPU#caleg#tidak memenuhi sarat
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PENETAPAN BUPATI PASAMAN TERPILIH DAN PARIPURNA DALAM SEHARI, DONIZAR APRESIASI KPU DAN DPRD: INI TANDA KEBANGKITAN!
-
RESMI, KPU PASAMAN TETAPKAN WELLY SUHERY-PARULIAN DALIMUNTHE SEBAGAI BUPATI DAN WAKIL BUPATI TERPILIH
-
PLENO PENETAPAN BUPATI PASAMAN TERPILIH SEGERA DIGELAR, KPU TUNGGU BRPK DARI MK
-
RAMPUNGKAN TUGAS PJS BUPATI PASAMAN DENGAN CEMERLANG, EDI DHARMA MENDAPAT APRESIASI DARI GUBERNUR SUMBAR
-
RESMI, WELLY SUHERI-PARULIAN RAIH SUARA TERBANYAK PADA PSU PILKADA PASAMAN
-
EFEK DOMINO PERANG KAMANG DALAM TEROPONG PERLAWANAN MASYARAKAT SUMATERA BARAT MENENTANG KOLONIALISME BELANDA
-
SUMATERA BARAT RAIH PENGHARGAAN DI FESTIVAL HOMESTAY NUSANTARA 2025, GUBERNUR MAHYELDI DIGANJAR IHSA AWARD
-
FARIANDA, PEMIMPIN MUDA PERS SUMUT YANG TEGASKAN ETIKA: CIPTAKAN SUASANA NYAMAN BAGI POLDA SUMUT
-
OPTIMALISASI PEMELIHARAAN ALAT KESEHATAN UNTUK TINGKATKAN KUALITAS LAYANAN RUMAH SAKIT
-
MERAJUT SILATURAHMI DAN GAYA HIDUP SEHAT: TURNAMEN BANK NAGARI HUT KE-63 MENGINSPIRASI SEMANGAT KERJA